Categories: PARLEMEN

Ini Rekomendasi Fraksi Demokrat Untuk Pemerintah Hadapi Corona dan Kondisi Ekonomi

MONITOR, Jakarta – Ketua Ftaksi Partai Demokrat DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) mengatakan ada beberapa rekomendasi yang dapat menjadi pertimbangan bagi pemerintah dalam mengahadapi krisis multidimensi yang terjadi saat ini.

Hal itu menangapi situasi di dunia & Indonesia yang saat ini masih tetap mencemaskan dan memprihatinkan terkait kasus Corona yang diiringi kondisi ekonomi baik secara makro maupun mikro.

“Kami meminta dan memastikan Pemerintah memvalidasi transparansi data secara berkala serta melakukan “Public Report” terkait update wabah virus corona terkini,” kata Ibas dalam keterangan tertulisnya, Selasa (24/3).

Tidak hanya itu, Ibas juga mengingatkan dan mendorong supaya semua pihak untuk menjaga kolaborasinya terkait penanganan wabah Wuhan ini.

“Fraksi Partai Demokrat (FPD) mengingatkan dan mendorong terus terciptanya Kolaborasi, Koordinasi, dan Aksi Tanggap, Cepat, Tepat antara Pemerintah Pusat & Daerah dengan Seluruh Stakeholder termasuk komunikasi di Dunia,” papar anggota komisi VI DPR RI itu.

Fraksi Partai Demokrat (FPD), imbuh Ibas mendukung Pemerintah untuk melakukan “Refocusing Program” untuk Kesehatan Rakyat, BLT, PKH Plus dan atau Program Jaring Sosial (Social Safety Nett) lainnya. Termasuk, sambung dia, memberikan relaksasi sektor usaha termasuk UMKM yang terdampak.

“Kami mengusulkan pemerintah tetap menjaga ‘distribusi alat kesehatan’, ‘ketahanan logistik’, ‘Supply & Demand’ dan daya beli masyarakat agar ekonomi tetap bergerak,” ucapnya.

Sementara itu, terkait dengan APBN 2020, fraksi bintang mercy ini mengusulkan agar pemerintah untuk mengajukan APBN Perubahan 2020 demi terciptanya target asumsi yang sesuai dan fiskal Indonesia yang Sehat, Prudent, dan Transparan untuk ‘Refocusing Program’ tersebut.

“FPD akan terus berupaya membantu dan memberi solusi agar ‘Pressure’ dalam ‘ketidakpastian’ ini dapat segera berlalu yang pada akhirnya wabah virus corona (covid-19) hilang, perekonomian bangsa membaik, serta kehidupan sosial dan kesejahteraan rakyat pun terjaga,” pungkas putera Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), juga menegaskan, harapan rakyat adalah perjuangan kita semua. 

Recent Posts

Yandri Susanto: Pemilu Telah Usai, Mari Bersatu Kembali

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua MPR RI H Yandri Susanto S.Pt mengajak seluruh masyarakat Indonesia…

4 jam yang lalu

Pelatih Indra Sjafri Panggil 37 Pemain untuk Ikuti TC Tim U-20 di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Tim U-20 Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta mulai Minggu…

9 jam yang lalu

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

11 jam yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

12 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

12 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

13 jam yang lalu