BERITA

Imbas Covid-19, DPR Sarankan Masyarakat Tak Perlu Mudik Lebaran

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin menyarankan masyarakat untuk tidak mudik saat bulan puasa dan Lebaran Idul Fitri. Pesan itu dia sampaikan mengingat wabah virus Corona atau Covid-19 kian meresahkan.

Menurut Azis, untuk merayakan lebaran dengan keluarga, bisa dilakukan komunikasi jarak jauh memanfaatkan teknologi informasi yang ada.

“Sekarang dengan adanya telepon, video callbisa dilakukan, bisa saling memaafkan dengan telepon atau video call begitu,” kata Azis kepada wartawan, Selasa (17/3).

Politikus Golkar ini mengatakan, pada hakikatnya makna Idul Fitri adalah saling memaafkan. Meski tidak bertemu secara langsung, perayaan lebaran Idul Fitri masih bisa dilakukan.

Ia menyebut ada kemungkinan wabah ini membaik saat lebaran, yakni pada tanggal 23-24 Mei 2020. Oleh karena itu, Azis meminta masyarakat bersabar menunggu agar semuanya membaik.

“Kita lihat perkembangan wabah Corona seperti apa perkembangan dalam, umpama empat minggu ke depan seperti apa,” tuturnya.

Recent Posts

Petugas Haji Siapkan 27 Rute Bus Shalawat untuk Antar Jemaah ke Masjidil Haram

MONITOR, Jakarta - Bus Shalawat sudah beroperasi sejak kedatangan pertama jemaah haji Indonesia di Makkah…

1 menit yang lalu

Konferensi Parlemen OKI Dimulai di DPR, Siap Bahas Visi Misi Bagi Mereka yang Terpinggirkan

MONITOR, Jakarta - Konferensi Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) ke-19 atau Persatuan…

4 jam yang lalu

DPR Harap Pakistan dan India Jaga Komitmen Gencatan Senjata, Dorong RI Bantu Jembatani Konflik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, Junico Siahaan mengungkap keprihatinan mendalam atas meningkatnya…

6 jam yang lalu

Komisi I DPR Minta TNI Evaluasi Total Prosedur Keamanan Buntut Ledakan Amunisi di Jabar

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin, menyampaikan belasungkawa mendalam atas insiden…

7 jam yang lalu

Angkat Isu Perempuan dan Palestina di Sidang PUIC ke-19, DPR Disebut Bisa Berbagi Pengalaman ke Negara OKI

MONITOR, Jakarta - Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Konferensi ke-19 Parliamentary Union of the OIC…

7 jam yang lalu

Panasonic Indonesia Jadi Basis Ekspor ke 80 Negara

MONITOR, Jakarta - Menanggapi pemberitaan mengenai pemutusan hubungan kerja (PHK) di Panasonic Holdings, Juru Bicara…

10 jam yang lalu