HANKAM

Panglima TNI dan Kapolri Launching Aplikasi Lancang Kuning

MONITOR, Riau – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., bersama Kapolri Jenderal Pol Drs. Idham Azis, M.Si., menghadiri peluncuran aplikasi Lancang Kuning Nusantara atau Dashboard Nusantara di Balai Serindit Aula Gubernuran, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Riau, Senin (09/03/2020).

Adapun tujuan dari peluncuran aplikasi tersebut dalam rangka mengatasi permasalahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

“Aplikasi ini memberikan info hotspot dan info pendukung lainnya. Aplikasi ini sebagai deteksi, penginderaan jarak jauh. Jika dulu informasi kadang terlambat, karena satelit berputar tiap enam jam. Sekarang realtime hotspot di mana pun berada bisa terdeteksi. Setelahnya identifikasi dengan personel di lapangan, sesuai apa tidak deteksi hotspot,” terang Panglima TNI.

Selain mengetahui titik karhutla, aplikasi itu juga dapat mengetahui arah angin. Kemudian, kata Argo, melalui dashboard nusantara dapat diketahui kebutuhan air yang diperlukan untuk memadamkan karhutla yang terdeteksi.

Adapun penggunaan aplikasi Dasboard Lancang Kuning Nusantara ini secara resmi di launching oleh Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Idham Aziz, ditandai dengan penekanan tombol bersama, sebagai tanda digunakannya aplikasi ini secara Nasional.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo, Wamen LHK, Gubernur Pekanbaru Riau, Pangdam I/Bukit Barisan, Kapolda Riau, Segenap Pejabat Mabes TNI dan Mabes Polri sert sebelas Kapolda serta beberapa pejabat lainnya.

Recent Posts

Tutup Masa Sidang DPR, Puan Tegaskan RAPBN Harus Efisien dan Orientasi Hasil

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menutup Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2024–2025…

21 menit yang lalu

Top Up Saldo e-Toll di Gerbang Tol Ruas Cipularang dan Padaleunyi Ditiadakan Mulai 4 Agustus 2025

MONITOR, Bandung - Dalam rangka meningkatkan kelancaran dan kenyamanan perjalanan, Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) sebagai…

2 jam yang lalu

Semarak HUT ke-80 RI, Kemenperin Gelar Porya Festival 2025

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Kementerian Perindustrian…

3 jam yang lalu

Wamen UMKM Sebut Wirausaha Muda Bali Punya Modal Kuat untuk Jadi Besar

MONITOR, Bali - Wakil Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Helvi Moraza menyebut wirausaha…

3 jam yang lalu

DPRD Setujui Rancangan Perjanjian Kerja Sama Penanganan Sampah Pemkot Tangsel dengan Pemkab Pandeglang

MONITOR, Tangsel - Kerja sama penanganan sampah antara Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan Pemerintah…

4 jam yang lalu

Heboh Bos Judi Online Diduga Disambut Bak Pejabat Negara di Kualanamu

MONITOR, Medan - Jagat maya kembali dihebohkan! Sebuah video viral memperlihatkan aksi "ajaib" yang diduga…

4 jam yang lalu