BERITA

Serius Maju jadi Cawagub DKI, Riza Patria Mundur sebagai Anggota DPR

MONITOR, Jakarta – Politikus Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria, mengaku siap bertarung memperebutkan jabatan wakil gubernur DKI Jakarta dengan Nurmansjah Lubis. Hal itu dibuktikan dengan keputusannya memilih mundur sebagai anggota DPR RI, beberapa waktu lalu.

“Saya sudah mengajukan surat pengunduran diri. Insya Allah dalam waktu dekat akan keluar surat dari pimpinan DPR RI pengunduran diri saya,” kata Riza kepada wartawan, Sabtu (7/3/2020).

Langkah selanjutnya, kata dia, dirinya pun sudah melengkapi berkas administrasi persyaratan menjadi pendamping Gubernur Anies Baswedan. Nantinya, dokumen itu akan diserahkan langsumg oleh dirinya pada Senin, 10 Maret 2020.

“InsyaAllah Senin akan diserahkan dan diterima oleh Gubernur Anies Baswedan,” ujarnya.

Seperti diketahui, Panitia Pemilihan (Panlih) wagub DKI Jakarta telah menyepakati waktu rapat paripurna pemilihan pengganti Sandiaga Uno pada Senin 23 Maret 2020 mendatang. Hal itu ditetapkan setelah panlih menggelar rapat di DPRD Rabu 4 Maret 2020.

Recent Posts

Menag Yaqut Hadiri Musrenbangnas 2024 di JCC

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menghadiri pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional…

9 menit yang lalu

Jamkrindo Kerja Sama Penjaminan Bank Garansi dengan Bank SulutGo

MONITOR, Jakarta - PT Jaminan Kredit Indonesia atau Jamkrindo melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan…

1 jam yang lalu

Menhan Prabowo Gelar Acara Halalbihalal dan Pengarahan Pegawai Kemhan

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menggelar acara Halalbihalal dan Pengarahan kepada sejumlah 1.000…

2 jam yang lalu

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

MONITOR, Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun…

9 jam yang lalu

Nasyiah-KPPPA Dorong Agen ASI Eksklusif di Lingkungan Kementerian-Lembaga

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 12 kementerian-lembaga Republik Indonesia berkomitmen melakukan optimalisasi ruang laktasi di lingkungan…

11 jam yang lalu

Irjen Kemenag Harap Auditor Bisa Jadi Mitra Inovasi Pengembangan Diferensiasi Pendidikan Agama

MONITOR, Jakarta - Irjen Kemenag Faisal Ali tidak semata menjadi mitra pengawasan, tetapi juga problem…

12 jam yang lalu