Sabtu, 27 April, 2024

Saudi Tutup Akses Umrah, PKS: Ini untuk Melindungi Kaum Muslimin

MONITOR, Jakarta – Kerajaan Arab Saudi resmi mengeluarkan kebijakan terbarunya yakni menangguhkan semua akses masuk wilayahnya baik itu kunjungan turis maupun ibdaha umrah.

Untuk sementara waktu, kebijakan ini diperuntukkan bagi semua warga negara non-Saudi, termasuk Indonesia. Hal itu karena Saudi ingin melindungi warga negaranya dari maraknya penyebaran wabah virus Corona, yang kian berbahaya.

Terkait kebijakan penangguhan umrah ini, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera pun angkat bicara. Ia mengatakan, kebijakan yang ditelurkan pemerintah Saudi ini tentu bertujuan baik untuk melindungi umat Islam.

“Kebijakan ini tentu untuk melindungi kaum Muslimin, semoga jamaah diberikan kesabaran, tawakal dan ikhlas,” ujar Wakil Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI ini, Jumat (28/2).

- Advertisement -

Ia pun mengimbau kepada semua elemen untuk berdoa agar permasalahan wabah Corona ini lekas berakhir.

“Insya Allah segera selesai permasalahan Corona agar yang tertunda bisa segera beribadah umroh, berserah diri kepada Allah,” tukasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER