BERITA

Ekonomi Indonesia Diprediksi Bakal Anjlok 4,7 Persen akibat Wabah Corona

MONITOR, Jakarta – Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2020 ini akan mengalami penurunan ke 4,7 persen. Bukan sembarang ucap, Airlangga mengatakan hal tersebut disebabkan oleh wabah Virus Corona yang mengular di Tanah Air.

“Akibat Corona, ekonomi Indonesia akan turun 0,3 sampai 0,6. Itu bergantung lamanya virus itu. Jika ekonomi kita sebelumnya tumbuh 5,08 persen, maka bisa terdorong 4,7 persen,” ujar Airlangga saat membuka Focus Group Discussion (FGD) Frasi Golkar di ruang Komisi VII DPR, Jakarta Pusat, Rabu (26/2).

Lebih jauh Airlangga menjelaskan, penurunan bisa lebih parah lagi jika penyebarannya sangat panjang. Ia pun memprediksi IMF, Bank Dunia, Amerika Serikat, hingga ekonomi Tiongkok akan turun 1 persen akibat penyebaran virus tersebut.

“Kalau hanya tiga bulan bisa turun 1 persen. Kalau enam bulan atau lebih, bisa lebih dari 1 persen penurunnya,” ujar Ketua Umum Partai Golkar ini.

Untuk mengantisipasi hal itu, Airlangga menuturkan, Pemerintah menyiapkan insentif Rp 10 triliun untuk 10 daerah wisata baru dan unggulan. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan masukan agar memberikan data tarik bagi wisatawan ke Indonesia.

“Ini untuk menjaga pertumbuhan ekonomi kita,” tegas mantan Menteri Perindustrian ini.

Recent Posts

Puan Sebut DPR Akan Cermati Dulu Putusan MK Soal Pemisahan Pemilu

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan DPR belum mengambil sikap terkait putusan…

3 jam yang lalu

UIN Bandung dan Denny JA Foundation Gelar Pelatihan Penulisan Puisi Esai

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya memperkaya literasi dan ekspresi keilmuan mahasiswa serta dosen, Forum Mahasiswa…

4 jam yang lalu

Puan Desak Pemerintah Jamin Keselamatan WNI yang Ditahan di Myanmar, Cari dan Evakuasi!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mendesak Pemerintah untuk menjamin keselamatan seorang konten…

5 jam yang lalu

Ombudsman Apresiasi Kementan Stabilkan Harga Ayam Hidup

MONITOR, Jakarta - Ombudsman Republik Indonesia memberikan apresiasi kepada Kementerian Pertanian (Kementan) atas upaya yang…

5 jam yang lalu

Kata Puan soal Surat Pemakzulan Gibran, DPR Akan Proses Sesuai Mekanisme

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan belum menerima surat pemakzulan Wakil Presiden…

5 jam yang lalu

Kemenperin Optimis Industri Mamin Kuasai Produk Halal di Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Indonesia memiliki potensi besar dalam mengoptimalkan peluang industri halal pada sektor makanan…

9 jam yang lalu