OLAHRAGA

Ketua DPRD Kabupaten Bogor Bangga Polo Berkuda Indonesia Juara III All Asia Cup 2020

MONITOR, Bogor – Ketua DPRD Kabupaten Bogor yang juga Sekjend Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Indonesia (PP PERDASI), Rudy Susmanto mengapresiasi prestasi Tim Polo Berkuda Indonesia yang meraih Juara III Asia Cup 2020 yang digelar di Bangkok Thailand pada 2-9 Februari 2020.

Rudy Susmanto yang juga bertindak sebagai manager team mendampingi kontingen selama digelarnya kejuaraan ini mengaku bangga atas prestasi yang mengharumkam nama bangsa tersebut.

“Satu kebanggan buat kami di event kali ini dengan lawan-lawan yang merupakan rajanya polo berkuda di kawasan Asia, para atlet mampu menjawab dengan prestasi sebagai juara III. Ini menjadi modal berharga bagi cabang Polo Berkuda tanah air untuk menatap masa depan yang lebih baik,” katanya saat memberi keterangan kepada wartawan di Kantor DPRD Kabupaten Bogor, Cibinong. Senin (10/2/2020).

Sebagai informasi, Tim Nasional Polo Berkuda Indonesia yang tidak diunggulkan di kejuaraan All Asia Cup 2020 yang dihelat di VR Polo Club, Bangkok, Thailand ini berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan meraih posisi ketiga dalam event yang digelar pekan lalu.

Negara-negara yang ambil bagian dalam kejuaraan ini adalah Tuan Rumah Thailand, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Filipina, Tiongkok, Korea Selatan, Mongolia dan Indonesia.

Rudy mengungkapkan kunci keberhasilan tim karena para atlet yang ikut dalam kejuaraan tersebut sehari-hari memang dibina di Polo Club yang di manageri olehnya di Kawasan Ciriung, Cibinong, Kabupaten Bogor.

“Atlet-atlet ini sehari-hari memang terus berlatih keras dan mengikuti semua pembinaan di Polo Club House kami di Ciriung, Cibinong, karena memang di Indonesia masih sangat jarang tempat latihan Polo Berkuda yang representatif untuk berlatih, bahkan disinilah satu-satunya tempat yang membina dan membimbing para atlet Polo Berkuda di Indonesia,” ungkap Rudy.

Kedepan, Rudy mengatakan pihaknya akan terus berkomitmen untuk mengembangkan olahraga Polo Berkuda ini agar muncul para atlet polo berkuda yang bisa mengharumkan nama bangsa Indonesia di event-event Internasional.

“Sekali lagi terima kasih kepada para atlet, jajaran pelatih, crew dan semua karyawan yang bahu membahu sehari-hari di tempat latihan kami sehingga di event ini kita berhasil menorehkan prestasi membanggakan,” pungkas Rudy.

Recent Posts

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

34 menit yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

1 jam yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

1 jam yang lalu

Stasiun Bakamla Sambas Amankan Nelayan Nakal Pengguna Pukat Harimau

MONITOR, Jakarta - Stasiun Bakamla Sambas melalui unsurnya yakni Catamaran 505 bersama Satuan Kepolisian Air…

2 jam yang lalu

Dirut Pos Indonesia Bertemu Menag, Bahas Pelayanan Pengiriman Barang Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menerima kunjungan Direktur Utama Pos Indonesia Faizal…

2 jam yang lalu

Berikan Kuliah Hukum, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar serta dosen tetap…

3 jam yang lalu