BERITA

Pemkot Depok Terus Genjot Jumlah UPPKS untuk Tingkatkan Ekonomi

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Perlindungan Anak Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga (DPAPMK) menambah jumlah Kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) di masyarakat. Hal ini dilakukan guna meningkatkan ekonomi keluarga, khususnya warga prasejahtera.

Tercatat, ada sebanyak 165 UPPKS yang tersebar di 11 Kecamatan se-Kota Depok dari target 220 kelompok.

Kepala Bidang Ketahanan Keluarga DPAPMK Kota Depok, Ani Rahmawati, mengatakan pihaknya terus berupaya dan mensosialisasikan pembentukan kelompok baru di tiap kecamatan. Baik melalui Pos Keluarga Berencana (KB), Penyuluh Lapangan KB (PLKB), serta Tenaga Penggerak Desa (TPD).

“Satu kelompok minimal lima anggota, dengan usaha yang berbagai macam bisa usaha kue, keripik, pengrajin, pembuat pajangan rumah, ataupun pembuatan dompet dan tas,” kata Ani di Balai Kota Depok, baru-baru ini.

Karena itu, lanjut Ani, kelompok yang sudah ada maupun yang baru akan terbentuk nantinya akan dibuatkan biodata profil usaha yang dijalankan.

Dari data profil tersebut, lanjut dia, kemudian akan diketahui kebutuhan apa saja yang diperlukan untuk mengembangkan usaha yang dimiliki.

“Kelengkapan administrasi akan diperbaiki, sehingga kita mengetahui mereka membutuhkan apa, seperti pengurusan Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) akan diarahkan ke Dinas Kesehatan (Dinkes) atau pemasarannya melalui online akan dilakukan pembinaan,” ujarnya.

Recent Posts

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

5 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

7 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

9 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

11 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

12 jam yang lalu

Kesejahteraan Meningkat, Mentan Amran: Petani Bahagia, Harga Kelapa Naik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…

12 jam yang lalu