BUMN

Meski Kendala Banjir, Pertamina Pastikan Distribusi BBM dan LPG Aman

MONITOR, Jakarta – Pertamina Marketing Operation Region III memastikan pasokan BBM di wilayah Jabodetabek aman meski terkendala banjir. Sampai pukul 8 pagi, Integrated terminal Jakarta di Plumpang sudah menyalurkan BBM lebih dari 6.000 Kilo liter dari total kebutuhan sekiar 10 ribu Kiloliter.

Namun demikian, dikarenakan alasan keamanan dan safety, ada beberapa SPBU yang tidak bisa beoperasi dikarenakan tergenang banjir,

“Dari 741 SPBU di Jabodetabek terdapat 14 SPBU yang belum dapat beroperasional sementara karena alasan safety, mengingat SPBU tersebut terdapat genangan air yang cukup tinggi sekitar 30 sampai 50 cm di sektiar SPBU.” ungkap Dewi Sri Utami Unit Manager Communication and CSR MOR III.

“Kami mohon maaf atas kendala tersebut” tambahnya.

Sebagian besar SPBU yang masih beroperasi, bisa menjadi alternatif bagi masyarakat, terutama di wilayah yang tidak terkena banjir.

“Tentunya jika kondisi sudah pulih dan aman untuk operasional SPBU akan segera beroperasi normal kembali,” jelasnya.

Unit Manager Communication Relation & CSR PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) III Dewi Sri Utami mengatakan beberapa SPBU yang untuk sementara tidak beroperasi di antaranya :

1. SPBU 3411704 di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat
2. SPBU 3111702 di Jalan Daan Mogot KM.10, Jakarta Barat
3. SPBU 3411705 di Jalan Duri Kosambi, Jakarta Barat
4. SPBU 3411502 di Jalan Panjang Kebon Jeruk, Jakarta Barat
5. SPBU 3311301 di Jalan Pangeran Tubagus Angke, Jakarta Barat
6. SPBU 3411404 di Jalan Prof. Dr. Latumenten Jelembar, Jakarta Barat
7. SPBU 3411611 di Jalan Kembangan Raya, Jakarta Barat
8. SPBU 3111602 di Jalan Outer Ringroad, Jakarta Barat
9. SPBU 3411502 di Kompleks Green Garden, Jakarta Barat
10. SPBU 3110702 di Jalan H. Samanhudi, Sawah Besar, Jakarta Pusat
11. SPBU 3410603 di Jalan Gunung Sahari IX, Jakarta Pusat
12. SPBU 3417528 di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Bekasi
13. SPBU 3117503 di Jalan Lemah Abang Blok 10, Kabupaten Bekasi
14. SPBU 3415116 di Mulia Ciledug, Kota Tangerang

Sementara untuk pasokan LPG dimaksimalkan dengan mencari celah jalan alternatif yang tidak tergenang banjir.

Meski sejumlah wilayah terendam banjir menjadi kendala bagi masyarakat, Pertamina tetap menyiagakan Agen dan Pangkalan LPG Siaga untuk kemudahan masyarakat.

Untuk informasi produk dan layanan BBM dan LPG dapat menghubungi Pertamina Call Center 135.

Recent Posts

DPR Dorong Agar Kuota Haji Indonesia Bertambah

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menyatakan pihaknya sedang berupaya…

3 jam yang lalu

Berbondong-bondong, 199 Warga Penggarap Lahan UIII Terima Santunan

MONITOR, Depok- Sebanyak 199 warga dari 278 bidang lahan atas nama Kementerian Agama berkumpul untuk…

5 jam yang lalu

Haji 2024, Ada 554 Kloter Jemaah dengan Tiga Bandara Layani Fasttrack

MONITOR, Jakarta - Pada penyelengaraan ibadah haji 1445 H/2024 M, Indonesia akan memberangkatkan 241.000 jemaah.…

6 jam yang lalu

Lantik PAW Anggota MPR, Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengingatkan…

7 jam yang lalu

Gelar Temu Bisnis, Kemenperin Jodohkan IKM Pangan dan Furnitur dengan Ritel

MONITOR, Jakarta - Upaya Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian Industri Kecil Menengah (IKM) salah satunya…

8 jam yang lalu

DPR Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online Libatkan Kementerian dan Lembaga

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mengapresiasi rencana Presiden Jokowi yang akan membentuk Satuan…

11 jam yang lalu