BERITA

Jusuf Kalla Tak Terima Ambulans PMI Dituding Bawa Batu dan Bensin

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla (JK) tak terima dan merasa kecewa saat mendengar kabar ambulans milik institusi yang dipimpinnya itu dituduh membawa batu dan bensin bagi pendemo untuk melawan aparat keamanan di Slipi, Jakarta, Rabu (25/9) kemarin.

Kekecewaan Wakil Presiden ini disampaikan Kepala Bidang Relawan PMI Pusat Muhammad Muas.

“Iya, inti nya Pak JK kecewa. Sebagai Ketua Umum PMI, dia menyesalkan bahwa hal-hal yang mungkin tidak diinginkan, kok, terjadi,” kata Muas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (26/9).

Disebutkan Muas, JK sangat menaruh perhatian besar setelah ambulans PMI dituduh membawa batu dan bensin bagi pedemo.

Bahkan diceritakan Muas JK bahkan menelepon eks Wakapolri Komisaris Jenderal (Purn) Syafruddin, untuk membantah segala tuduhan yang menyebut ambulans PMI Pusat memberikan batu bagi pendemo.

“Pak JK orangnya keras, loh. Tegas. Pak JK tidak mau ini selesai begitu saja. Cuma dia enggak mau langsung turun. Harus kami yang turun. Jadi, yang penting dia tegas menyatakan, ini harus diselesaikan,” lanjut dia.

Muas menegaskan, kalau PMI Pusat tidak pernah menginstruksikan kepada relawan membawa batu bagi pedemo. PMI Pusat selalu bekerja sesuai peraturan undang-undang.

“PMI kan enggak mungkin ini, ya (membawa batu). Relawan (PMI Pusat) itu jujur, kok,” pungkasnya.

Recent Posts

Buntut Napi Dugem di Pekanbaru, DPR Akan Benahi Sistem Lapas Bersama Kementerian Imipas

MONITOR, Jakarta - Berulangnya pemberitaan keriuhan akibat perilaku tidak patut warga binaan di lembaga pemasyarakatan…

43 menit yang lalu

Fahri Hamzah Paparkan Desain Kebijakan Perumahan Indonesia pada Sidang OECD 2025 di Paris

MONITOR, Jakarta - Sebagai tahapan menuju keanggotaan Indonesia pada OECD (Organization for Economic Co-operation and…

1 jam yang lalu

Ratusan Siswa di Bali Tak Bisa Baca Tapi Lancar Bermedsos, Puan: Perlu Perhatian Serius

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap temuan adanya ratusan…

2 jam yang lalu

DPR Buka Masa Sidang, Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump

MONITOR, Jakarta - DPR RI hari ini membuka Masa Persidangan III Tahun Sidang 2024-2025 setelah…

3 jam yang lalu

Kisah Dokter Cantik Alumni MAN Asahan Berhasil Raih Gelar Impian

MONITOR, Jakarta - Perjalanan meraih impian sering kali melewati banyak rintangan dan berhasil mewujudkannya adalah…

3 jam yang lalu

Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro

MONITOR, Jakarta - Jakarta Pertamina Enduro (JPE) resmi merekrut salah satu opposite terbaik dunia, Jordan Thompson.…

4 jam yang lalu