BERITA

Presiden Jokowi Diminta Tinjau Langsung Bencana Kabut Asap di Riau

MONITOR, Jakarta – Anggota DPRD Riau, Agung Nugroho meminta agar Presiden Jokowi meninjau langsung bencana kabut asap di Riau yang semakin parah. Menurut dia, kehadiran Jokowi akan mendorong upaya penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Riau agar dilakukan lebih proaktif.

“Kadang-kadang kalau Presiden Jokowi turun, asapnya ini bisa hilang (mereka lebih ekstra bekerja),” kata Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Provinsi Riau, Agung Nugroho, Jumat (13/9).

Agung menambahkan, pihaknya telah mengusulkan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau untuk meningkatkan status darurat bencana asap karhutla.

“Karena menurut kita penetapan ini tidak boleh diundur-undur lagi. Kalau statusnya dinaikkan tentu perhatian kita tercurahkan ke sana, upaya lebih serius dilakukan,” katanya.

Sementara terkait wacana untuk menyediakan ruangan steril di DPRD Riau untuk masyarakat, Agung mendorong agar itu segera terealisasi. Bahkan, pihaknya bersedia menyediakan tenaga medis jika diperlukan.

“Saya setuju itu, kalau memang diperlukan ruangan paripurna juga kita sediakan untuk masyarakat. Kami akan sediakan dokternya nanti,” ujarnya.

Saat ini, kualitas udara di Kota Pekanbaru sudah tergolong berbahaya dan jarak pandang hanya sekitar 700 meter. Ribuan orang juga sudah mengalami gangguan pernapasan, batuk, iritasi mata, iritasi kulit hingga ada yang pingsan.

Recent Posts

Transformasi Prajurit TNI, Mahir Bahasa Asing dan Andal Kuasai Alutsista

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka mendukung transformasi profesionalisme prajurit, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto…

3 jam yang lalu

Menteri Maman Tegaskan Sertifikasi dan Standar Mutu Jadi Kunci Daya Saing UMKM Kuliner

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan bahwa sertifikasi…

5 jam yang lalu

Andreas Ungkap DPR Rekomendasikan TPGF Demi Beri Keadilan Bagi Eks Pemain Sirkus OCI

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi XIII DPR Andreas Hugo Pareira menanggapi laporan Kementerian Hak…

6 jam yang lalu

LPDB Salurkan Pembiayaan, Wamenkop Dorong Koperasi Kopi Jadi Motor Ekonomi Desa

MONITOR, Bandung - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyalurkan pembiayaan dana bergulir kepada Koperasi Produsen…

7 jam yang lalu

Rakor Protas, Menteri Agama Ajak Jajaran Pendidikan Islam Maknai Ekoteologi dan Cinta Dalam Lahirkan Program

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar agenda Rapat Koordinasi…

7 jam yang lalu

Rusuh Napi di Musi Rawas, Ketua Komisi DPR Tekankan Pentingnya Reformasi Tata Kelola Lapas

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi XIII DPR RI, Willy Aditya menyoroti kerusuhan yang terjadi di…

7 jam yang lalu