HEADLINE

Wiranto Tegaskan Papua Bukan Anak Tiri Indonesia

MONITOR, Jakarta – Anggapan Wilayah Papua dan Papua Barat sebagai anak tiri Indonesia dibantah keras oleh Menko Polhukam Wiranto. Ia menyatakan, Pemerintah justru memberikan perhatian yang teramat besar kepada wilayah Indonesia bagian ujung timur itu.

Misalnya, suntikan dana daerah untuk pembangunan. Wiranto mengatakan, sejauh ini Pemerintah telah menggelontorkan dana sebesar Rp 100 triliun lebih untuk Papua dan Papua Barat. Bahkan, harga-harga kebutuhan pokok di Papua kini sama rata dengan wilayah lainnya.

“Dana pusat yang digelontorkan ke Papua lebih dari Rp 100 triliun. Bahkan kita masih ingat Presiden saat kunjungan minta jalan antarkota segera dibangun, juga minta harga-harga yang melambung tinggi di Papua harus sama dengan di Jawa dan itu terbukti dapat dilakukan,” tutur Wiranto kepada wartawan, baru-baru ini.

Oleh karena itu, Wiranto membantah keras apabila masih ada anggapan yang menyatakan bahwa Papua dan Papua Barat adalah anak tiri Indonesia.

“Kalau ada yang mengatakan Papua dan Papua Barat itu anak tiri Indonesia, itu salah besar,” terang Wiranto.

Ia kembali mengingatkan, Jokowi sendiri sudah melakukan kunjungan kerja ke Papua tujuh kali dalam setahun. Tidak ada provinsi yang sesering itu dikunjungi oleh presiden.

“Tidak ada provinsi yang dikunjungi presiden setahun 7 kali, tidak pernah ada. Jawa Tengah pun tidak sebanyak itu. Artinya Papua dan Papua Barat equal, sama sebagai anak bangsa Indonesia. Saya yakin itu dan saya bisa buktikan itu,” tegas Wiranto.

Recent Posts

Sertifikasi Halal, Peningkatan Omset, dan Proteksi Konsumen

MONITOR, Jakarta - Dalam rentang waktu lima bulan belakangan, omset penjualan online produk minuman milik…

20 menit yang lalu

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

1 jam yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

2 jam yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

2 jam yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

2 jam yang lalu

Menag Minta Haji 2024 Jadi yang Terbaik Sepanjang Kepemimpinan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta jajaran Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah…

3 jam yang lalu