POLITIK

Demokrat: Tuduhan PSI soal Politik Uang di Pilwagub DKI Harus Diproses Hukum

MONITOR, Jakarta – Anggota DPRD DKI Jakarta kompak melaporkan Wakil Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta, Rian Ernest Tanudjaja, ke Polda Metro Jaya. Pasalnya, politisi muda PSI ini dituding telah menghina, fitnah, dan mencemarkan nama baik anggota DPRD DKI dan Pansus Wagub DKI.

Rian sebelumnya menyebut, pihaknya menerima informasi adanya dugaan permainan politik uang dalam Pemilihan Wagub DKI Jakarta.

Menanggapi hal ini, Ketua Divisi Hukum DPP Demokrat Ferdinand Hutahaean mengatakan dirinya secara pribadi tidak mendukung dua calon PKS yang bakal dijagokan untuk mengisi kursi Wagub DKI saat ini.

Ferdinand mengakui, kedua kandidat utu kurang memiliki rekam jejak yang diharapkan publik secara luas.


“Dua calon dari PKS ini mmg menurut saya secara pribadi tidak memenuhi ekspektasi publik Jakarta dan kurang memiliki kapasitas serta rekam jejak yang kurang untuk menjadi Wagub DKI,” kata Ferdinand dalam keterangan tertulisnya, Jumat (19/7).

Namun lagi-lagi ia juga marah apabila ada politisi yang asal sembarangan menuduh proses pemilihan saat ini diwarnai politisasi uang. Ferdinand mengatakan, bagaimanapun tuduhan Rian Ernest tetap harus diproses secara hukum karena menjadi masalah.

“Tapi tuduhan kader PSI yang disampaikan Ernest tetaplah menjadi masalah hukum dan harus diproses,” pungkasnya.

Recent Posts

Menag Yaqut dan Menhaj Tawfiq Bahas Kemudahan Layanan Bagi Jemaah Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini mengadakan pertemuan bilateral dengan Menteri…

4 jam yang lalu

Jalin Kerja Sama di Bidang Pertahanan, Menhan Prabowo Sambut Kunjungan Menhan Malaysia

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Menteri Pertahanan Malaysia Yang…

4 jam yang lalu

Buka Kuartal I Tahun 2024 Dengan Kinerja Positif, Jasa Marga Bukukan Laba Bersih Rp585,92 Miliar

MONITOR, Jakata - PT Jasa Marga (Persero) Tbk “Perseroan” berhasil membuka Kuartal I Tahun 2024…

7 jam yang lalu

33 Direktur Teknik Asprov PSSI Mengikuti Workshop dari FIFA di Jakarta

MONITOR, Jakarta - PSSI kembali melakukan inovasi dan terobosan, kali ini melalui Departemen Teknik PSSI,…

8 jam yang lalu

Kemenag Gelar Penyuluh Agama Islam Award 2024, Ini Persyaratannya

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar Penyuluh Agama Islam (PAI) Award 2024 Tingkat Nasional. ⁠Pendaftaran…

9 jam yang lalu

Stop Pemborosan Negara, Tutup BUMD yang Tak Beraktivitas Lagi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI Marinus Gea mengimbau kepada pemerintah daerah untuk…

10 jam yang lalu