POLITIK

Cak Imin Antarkan Kadernya Bertemu Jokowi, Syukuran Pileg hingga Pilpres

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar bersama sejumlah pimpinan DPW PKB se-Indonesia menyambangi Istana Kepresidenan, Selasa (2/7). Kompak berpakaian warna putih, kader PKB mengucapkan selamat atas kemenangan Joko Widodo bersama Ma’ruf Amin di perhelatan Pilpres 2019.

“Mereka ingin mengucapkan selamat atas ditetapkannya Jokowi bersama Ma’ruf Amin sebagai pemenang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019,” kata Politikus yang akrab disapa Cak Imin ini, di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (2/7).

Selain mengucapkan selamat atas pencapaian Jokowi di Pilpres, Cak Imin mengantar para pengurus PKB seluruh Indonesia dalam rangka syukuran atas keberhasilan Pileg.

Lebih jauh, dalam momentum itu, Cak Imin mengungkapkan PKB akan melakukan Muktamar pada tanggal 20 Agustus mendatang. Ia sangat berharap Jokowi hadir dan membuka agenda akbar tersebut.

“Jadi kita akan menyelenggarakan Muktamar PKB pada 20 Agustus. Kami semua ketua-ketua (DPW PKB) se-Indonesia berharap Pak Presiden yang akan membukanya,” ungkapnya.

Recent Posts

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

2 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

3 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

5 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

5 jam yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

7 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

7 jam yang lalu