KRIMINAL

Polisi Ciduk Penyebar Hoaks ‘Brimob China’ di Aksi 21-22 Mei

MONITOR, Jakarta – Direktorat Cyber Crime Bareskrim Polri akhirnya menangkap seorang pria yang menyebar informasi hoaks terkait adanya Brimob asal China saat pengamanan kericuhan tanggal 21 dan 22 Mei di depan Bawaslu.

Dirtipid Siber Bareskrim Polri Brigjen Rachmad Wibowo mengatakan penangkapan terhadap penyebar hoaks tersebut dilakukan di kawasan Bekasi, Kamis (23/5) pukul 16.30 WIB.

“Yang bersangkutan berinisial SDA, ditangkap di daerah Bekasi, di mana ia melakukan perbuatan menyebarkan informasi dan menimbulkan kebencian individu dan kelompok masyarakat berdasarkan SARA. Juga melakukan dengan sengaja menyebar berita hoaks di media sosial,” ujarnya saat jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (24/5).

Berdasarkan informasi yang dilakukan patroli siber, SDA menyebarkan informasi tersebut pertama kali ke 4 akun WhatsApp grup, hingga berita tersebut menjadi viral, tentang Polri yang memakai polisi dari negara lain saat aksi 22 Mei.

“(SDA menyebar hoaks) berdasarkan capture-an dan foto yang dilakukan seseorang di TKP saat unjuk rasa dan seseorang tersebut melakukan selfie. Selfie itu diunggah dengan mengatakan bahwa 3 orang (polisi) yang di belakang adalah polisi dari negara lain,” jelasnya.

Atas perbuatannya, SDA dijerat Pasal 45 ayat 3 juncto Pasal 28 Ayat 2 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas UU Nomor 11 Tahun 2008 Tentang ITE, dan atau Pasal 16 juncto Pasal 4 huruf a dan b UU Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan SARA, dan atau Pasal 14 Ayat 1 dan 2 dan Pasal 15 Ayat 1 UU Nomor 1 Tahun 1946 KUHP dengan ancaman 6 tahun kurungan penjara.

Recent Posts

Holding RS BUMN IHC Kerahkan Tim Medis Layani Kegiatan World Water Forum di Bali

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina Bina Medika – Indonesia Healthcare Corporation (IHC), Holding Rumah Sakit (RS)…

3 jam yang lalu

CPNS 2024, Kemenag Siapkan 1.378 Formasi Khusus IKN

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menyiapkan 1.378 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024…

5 jam yang lalu

PHE Tandatangani Kerja Sama Carbon Capture dengan ExxonMobil

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) selaku Subholding Upstream Pertamina terus menjajaki beragam peluang…

6 jam yang lalu

Kemenag Ingatkan Batas Akhir Visa Umrah 23 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama kembali mengingatkan bahwa visa umrah musim ini (1445 H) hanya…

8 jam yang lalu

Kemenperin Pacu Kualitas SDM Industri Kerajinan dan Batik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mendorong pengembangan industri kerajinan dan batik nasional agar semakin…

13 jam yang lalu

Mesin Pesawat Jemaah Haji UPG-05 Rusak, Kemenag Minta Garuda Indonesia Profesional

MONITOR, Jakarta - Pesawat Garuda Indonesia yang menerbangkan jemaah haji kelompok terbang (kloter) lima Embarkasi…

15 jam yang lalu