DAERAH

Benny Tatung Ajak Masyarakat Sumsel Peduli Politik

MONITOR, Palembang – Tahun 2019 menjadi tahun yang bersejarah bagi masyarakat Indonesia. Pada tahun ini untuk pertama kalinya bangsa Indonesia bakal menggelar pemilu presiden dan pemilu legislatif dalam satu waktu secara bersamaan.

Merespon hal tersebut, Benny Martha Benyamin Tatung, atau yang akrab disapa dengan Benny Tatung, yang merupakan Caleg dalam Pemilihan Anggota Legislatif (Pileg) 2019 mendatang dari Partai Golkar mengaku siap berjuang demi rakyat. Melalui politik, Benny ingin hidupnya lebih bermanfaat bagi orang lain. Kepedulian untuk membangun daerah adalah alasan utamanya.

“Bagi saya pribadi, politik sejatinya amat mulia. Jika kita pahami, mengabdikan diri dalam jalur politik mampu memperjuangkan nasib orang banyak,” ujarnya saat dihubungi, Rabu (22/1/2019).

Politik bagi Benny adalah ladang amal yang lebih luas. Karena itu harus diisi dengan orang-orang yang berintegritas. Pemahaman bahwa politik itu kotor, mungkin disebabkan masyarakat kita sendiri yang salah memilih wakilnya.

“Politik seringkali diidentikan dengan hal yang kotor, rusak dan sebagainya. Padahal kalau kita renungkan di politiklah hajat hidup masyarakat ditentukan oleh berbagai keputusan politik,” tambah tokoh yang pernah menjadi Ketua Tim Penerbit Buku Sumsel Membangun ini.

Benny Tatung maju menjadi Caleg DPR RI daerah pemilihan Sumatera Selatan (Sumsel) II dari Partai Golkar. Dengan pengalaman yang ia miliki, Benny ingin memperjuangkan Sumsel yang ia cintai di kursi DPR RI periode 2019-2024.

Caleg yang aktif dalam banyak organisasi seperti KNPI, HIPMI Sumsel dan lainnya ini menambahkan agar masyarakat aktif dan peduli dengan urusan politik. “Apalagi momen Pilpres dan Pileg nanti, masyarakat harus pro aktif jangan apatis apalagi samapi golput” tutupnya.

Recent Posts

Layanan Qur’an Kemenag Tembus 55.873.751 Pengguna, LPMQ Segera Rilis Chat Qur’ani Berbasis AI

MONITOR, Jakarta -  Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ) Kementerian Agama (Kemenag) mencatat sejak diluncurkan pada…

3 jam yang lalu

Fahri Hamzah Bertemu Presiden IsDB Group Bahas Kolaborasi Pembiayaan Perumahan

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Perumahan (Wamen) dan Kawasan Permukiman (PKP) RI sekaligus Wakil Ketua…

5 jam yang lalu

Akademisi Kritik Asas Dominus Litis RKUHAP: Pembuat Kebijakan Harus Hati-hati

MONITOR, Jakarta - Civitas Akademika UIN Jakarta dalam diskusi bertajuk "Menyoal Sentralisasi Kewenangan Penegakan Hukum…

8 jam yang lalu

Menag Gaungkan Moderasi dan Pembangunan Berkelanjutan di Washington DC

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar, menegaskan bahwa kerukunan antarumat beragama memberikan kontribusi signifikan…

10 jam yang lalu

Penjelasan KH Moqsith tentang Wukuf di Arafah dan Keutamaannya

MONITOR, Makkah - Arafah menjadi bagian terpenting dalam pelaksanaan ibadah haji. Tidak sah haji seseorang…

13 jam yang lalu

Catatan kecil atas Reformasi 1998; Strategi Gattopardo, Berubah agar Segalanya Tetap Sama!

Abdul HakimPengajar Studi Perbandingan Politik STISNU Nusantara Tangerang Dalam dunia politik dan kekuasaan, terdapat strategi…

14 jam yang lalu