POLITIK

INKOPPAS Bakal Sosialisasikan Kantong Ramah Lingkungan Prabowo-Sandi

MONITOR, Jakarta – Sekertariat Nasional (Seknas) Pemenangan Calon Presiden Nomor Urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno baru-baru ini meluncurkan paper bag pengganti kantong plastik. Peluncuran paper bag tersebut di diklaim sebagai bentuk kepedulian terhadap pencemaran lingkungan.

Peluncuran paper bag itu mendapat sambutan positif dari Ketua Umum Induk Koperasi Pedagang Pasar (INKOPPAS), Ferry Juliantono. Bahkan Ferry menyatakan siap membantu melakukan sosialisasi dan membagikan kantong ramah lingkungan kepada pedagang diseluruh Indonesia.

“Saya kira ini sebuah terobosan yang bagus yang dilakukan Seknas pemenangan Prabowo-Sandi, dengan mengeluarkan kantong ramah lingkungan sebagai pengganti kantong plastik,”ujar Ketua Umum INKOPPAS, Ferry Juliantono kepada MONITOR, Senin 7 Januari 2019.

Ferry bahkan menjanjikan akan membatu mensosialisasikan dan membagikan kantong ramah lingkungan tersebut kepada seluruh pedagang pasar diseluruh Indonesia.

“Untuk tahap awal mungkin kami di INKOPPAS akan mensosialisasikan kantong ramah lingkungan hasil produk Seknas Prabowo-Sandi ini kepada pedagang pasar yang ada di Jakarta terlebih dahulu, kemudian bertahap sosialisi dilakukan ke seluruh wilayah di Indonesia,”terangnya.

Menyinggung soal adanya logo ataupun gambar Prabowo-Sandi yang terpampang di kantong ramah lingkungan ?

“Kami tidak melihat dari logo ataupun gambar yang menempel di kantong ramah lingkungan ini. Kami di INKOPPAS hanya melihat kalau kantong ramah lingkungan memang sangat dibutuhkan pedagang sebagai pengganti kantong plastik yang sudah jelas berdasarkan riset sampahnya sulit didaur ulang yang berdampak pada pencemaran lingkungan,” jawab Ferry.

Lanjut Ferry, dengan berbahan dasar karton, produk kantong ramah lingkungan yang dikeluarkan Seknas Prabowo-Sandi patut dicontoh sebagai produk kantong ramah lingkungan yang tepat menggantikan kantong plastik.

Recent Posts

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

2 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

3 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

4 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

5 jam yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

6 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

6 jam yang lalu