HEADLINE

TGB Loncat ke Golkar, Demokrat Yakin Tak Berpengaruh ke Jokowi-Ma’ruf

MONITOR, Jakarta – Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, telah resmi diperkenalkan sebagai kader Golkar oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto pada Silaturahmi Akhir Tahun Golkar di Hotel Dharmawangsa, Kamis malam, 20 Desember 2018.

Partai Demokrat pun tak mempersoalkan keputusan bekas kader mereka yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB). “Bagi kami, pergi satu, datang seribu,” ujar Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat, 21 Desember 2018.

Hinca sekaligus mengucapkan salam perpisahan bagi TGB yang menjadi kader Demokrat sejak 2013. “Selamat jalan kepada TGB. Semoga sukses di tempat lain,” ujar Hinca.

Meski demikian, Hinca yakin kepindahan TGB tidak akan terlalu memberi dampak positif berupa meningkatnya elektabilitas Jokowi-Ma’ruf di NTB. Hinca mengklaim bahwa sejauh ini, Prabowo-Sandi memiliki elektabilitas yang tak terkalahkan di NTB.

“02 (Prabowo-Sandi) masih menonjol, unggul di sana (NTB). Selamat jalan lah Pak TGB. Tapi saya yakin tidak akan ada pengaruh terhadap suara (Jokowi-Ma’ruf),” ujar Hinca.

Sebelumnya, TGB resmi diperkenalkan sebagai kader Partai Golkar. TGB yang baru bergabung dengan partai beringin itu diperkenalkan dalam forum silaturahim Partai Golkar di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Kamis malam 20 Desember 2018.

“Selamat bergabung Pak Zaniul Majdi atau Tuan Guru Bajang,” kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. TGB langsung berdiri dari tempat duduknya dan menyapa para pengurus Golkar yang hadir. Sementara, para pengurus Golkar langsung bertepuk tangan menyambut kehadiran TGB.

Hadir dalam acara itu para pimpinan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) serta pimpinan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar se-Indonesia. Selain itu, hadir juga para senior Golkar yang tergabung dalam struktur Dewan Pakar, Dewan Kehormatan dan Dewan Pembina. Wakil Presiden Jusuf Kalla juga turut hadir sebagai tamu kehormatan.

“Seluruh keluarga Golkar gembira dengan kehadiran Pak TGB,” kata Airlangga. Airlangga mengatakan, meski baru bergabung, TGB langsung mendapatkan dua jabatan di dewan pimpinan pusat (DPP) Golkar. Hal itu sudah disetujui oleh seluruh pengurus DPP Golkar dalam rapat pleno, Rabu 19 Desember 2018.

“Kemarin dalam pleno sudah disetujui Pak TGB jadi ketua korordinator bidang keumatan. Sekaligus wakil ketua badan pemenang pemilu legislatif dan presiden,” kata Airlangga. “Ini menambah semangat partai Golkar di seluruh Indonesia,” tambah menteri perindustrian ini.

Recent Posts

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

2 jam yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

7 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

10 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

12 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

14 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

14 jam yang lalu