SUMATERA

Kasus Eksekusi Mati TKI, Mustofa Widjaja Kecam Pemerintah Arab Saudi

MONITOR, Batam – Berita eksekusi mati Tuti Tursilawati (33), seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI), yang dilakukan pemerintah Arab Saudi, Senin (29/10/2018), menyentakkan semua pihak.

Mustofa Widjaja, Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) periode 2019-2024 turut mengecam tindakan pemerintah Arab Saudi tersebut.

“Ini kabar yang sangat mengejutkan. Saya turut berduka atas tindakan yang dialami almarhum. Tidak sepantasnya pemerintah Arab Saudi melakukan hal tersebut, apalagi tanpa pemberitahuan sama sekali kepada pemerintah Indonesia,” ujar Mustofa saat dihubungi wartawan, Kamis (1/11/2019).

Tuti dijatuhi hukuman mati pada 2011 dengan dakwaan melakukan pembunuhan kepada majikannya di Kota Thaif, Provinsi Mekkah Barat. Meski benar terbunuh pada Mei 2010, namun itu dilakukan Tuti tidak sengaja. Saat hendak diperkosa oleh sang majikan, ia membela diri dengan memukulnya dengan tongkat. Seketika sang majikan meninggal dunia.

“Tidak habis-habisnya kita mendengar berita serupa. Ke depan TKI kita harus diproteksi penuh oleh negara. Jangan lagi hal seperti ini terulang. Ini pelajaran berharga bagi kita semua,” tambah Mustofa yang juga Ketua Forum Kepri Bersatu.

Mantan Kepala BP Batam ini pun berharap pemerintah cepat mengambil langkah-langkah strategis kepada pemerintah Arab Saudi. “Ini harus dilakukan karena menyangkut harga diri bangsa Indonesia,” tutupnya.

Recent Posts

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

23 menit yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

1 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

2 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

3 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

3 jam yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

4 jam yang lalu