MONITOR, Sleman – Wujud kepedulian kesehatan masyarakat khususnya warga lanjut usia (lansia), Satgas TMMD Reguler Ke 103 Kodim 0732/Sleman bersama membantu pelaksanaan kegiatan Posyandu lansia bersama tim dari Puskesmas Kecamatan Gamping bertempat di dusun Temuwuh, Desa Balecatur, Kec. Gamping Kab. Sleman. Selasa (23/10/2018)
Serka Darmanto amggota Tim Kesehatan Satgas saat dimintai keterangan mengatakan bahwa peran aktif Satgas TMMD dalam pelaksanaan kegiatan Posyandu ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat, khususnya para warga lansia.
Kegiatan Posyandu ini sangat penting untuk dilaksanakan di wilayah, sehingga memudahkan masyarakat untuk memperoleh pelayanan kesehatan secara cepat dan mudah dijangkau dari tempat tinggal masing-masing,” terang Serka Darmanto.
Sementara itu Ketua Posyandu menyampaikan apresiasi kepada Satgas TMMD yang turut hadir dan membantu pelaksanaan kegiatan Posyandu lansia ini.
Kehadiran bapak bapak TNI dapat memberikan motivasi dan tauladan bagi masyarakat khususnya lansia agar selalu memeriksakan kesehatan, selain itu kami sangat terbantu dalam memberikan pelayanan kesehatan,” tuturnya.
Pemeriksaan kesehatan juga diberikan secara rutin, dengan tujuan agar para lansia selalu sehat.
MONITOR, Jakarta - Aliansi Ketahanan Kesehatan Bangsa mengirimkan surat terbuka kepada Presiden Prabowo Subianto, mengangkat…
MONITOR, Jakarta - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto menghadiri Rapat…
MONITOR, Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) memproyeksikan peningkatkan sebanyak 2 juta akun…
MONITOR, Jakarta - Pusat Pengembangan Kompetensi Manajemen, Kepemimpinan, dan Moderasi Beragama (Pusbangkom MKMB) Kementerian Agama…
MONITOR, Jakarta - Manchester United vs Brighton di pertandingan Liga Inggris atau Premier League malam ini, Minggu…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengharapkan Ikatan Keluarga Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia…