JATENG-YOGYAKARTA

Bahu Membahu Linmas dan Warga dalam Kegiatan Pra TMMD

MONITOR, Sleman – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0732/Sleman Prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD terus bahu membahu dan bergotong royong bersama elemen masyarakat. Salah satunya yang sukarela membantu dan mendukung program tersebut adalah Linmas. Tak ayal, pelaksanaan pra TMMD di Desa Balecatur, Gamping, Sleman tersebut semakin cepat dan mengalami banyak kemajuan.

Keikutsertaan unsur Linmas dalam TMMD Ke-103 ini sudah dimulai, dalam sasaran fisik rehab TPA masjid Al iklas dusun temuwuh ll. Selain di sasaran fisik, pelibatan Linmas juga pada sasaran non fisik seperti penyuluhan keamanan, ketertiban masyarakat dan lain-lain.

Komandan SSK TMMD Kapten Inf Asrori menuturkan, terlibatnya personel yang tergabung dalam Satgas TMMD ini, selain unsur TNI, diantaranya unsur Polres Sleman dan Pemkab Sleman masing-masing 10 orang dan Linmas, Ormas serta warga masyarakat yang setiap harinya jumlahnya bervariasi sesuai kapasitas pekerjaan.

Ditambahkan Komandan SSK, keikutsertaan Instansi terkait dimaksudkan untuk memperkokoh sinergitas yang sudah terbangun selama ini.

“Pelibatan institusi pemerintah dan komponen masyarakat secara terintegrasi dalam TMMD ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang belum ada dan memperbaiki infrastruktur yang sudah ada namun kondisinya memerlukan pemeliharaan, perawatan dan renovasi,” paparnya.

Recent Posts

Kementan Gencarkan Gerakkan Tanam Mei di Grobogan untuk Percepatan Panen dan Antisipasi Penyerangan OPT

MONITOR, Jakarta - Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Suwandi, mengunjungi Kabupaten Grobogan untuk percepatan…

5 jam yang lalu

Hari Ke-2 Penilaian 236 Lahan UIII, Masyarakat Antusias Terima Tim KJPP

MONITOR, Depok - Penilaian 236 lahan atas nama Kementerian Agama oleh Tim Terpadu Penanganan Dampak…

6 jam yang lalu

Peluang Besar Ekspor dari Industri Linting Kertas Sigaret

MONITOR, Jakarta - Penyerapan tenaga kerja dan peningkatan devisa merupakan beberapa fungsi penting dari sektor…

8 jam yang lalu

PPIH Madinah Intensifkan Persiapan Keberangkatan Jemaah ke Makkah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji gelombang pertama akan mulai didorong dari Madinah Al-Munawwarah ke Makkah…

10 jam yang lalu

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 29 Zulkaidah

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Arab Saudi telah mengeluarkan kebijakan bahwa jemaah umrah masih bisa masuk…

12 jam yang lalu

Produsen Elektronik RI Jajaki Kerja Sama dengan Perusahaan Uzbekistan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian membuka peluang bagi para pelaku industri dalam negeri untuk memperluas…

12 jam yang lalu