BUMN

Pertamina Turut Jaga Kelestarian Tari Topeng Cirebon

MONITOR, Cirebon – PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya Pertamina Internasional Eksplorasi dan Produksi (Pertamina Internasional EP) bekerjasama dengan Keraton Kasepuhan Cirebon dan Yayasan Belantara Budaya Indonesia secara resmi membuka gelaran Pertamina Budaya di Keraton Kasepuhan Cirebon, Jawa Barat, pada Sabtu (22/9).

Presiden Direktur PIEP, Denie S. Tampubolon menyatakan, Cirebon merupakan kota sejarah yang banyak menyimpan kekayaan budaya Indonesia yang harus dilestarikan bersama-sama. Melalui Program Pertamina Budaya, diharapkan bisa menjaga kelestarian budaya Indonesia, khususnya seni tari topeng Cirebon yang sudah melegenda dan diwariskan turun-temurun sejak masa Kesultanan Cirebon dipimpin Sunan Gunung Jati.

“Untuk melestarikan budaya khas Cirebon, bekerjasama dengan Kesultanan Kasepuhan Cirebon dan Yayasan Belantara Budaya Indonesia, kita menyepakati program edukasi tari kepada masyarakat Cirebon dalam setahun kedepan. Saya berharap program kerja sama ini mampu meningkatkan potensi kemandirian masyarakat dan memperkenalkan budaya Indonesia ke dunia internasional. Semoga kegiatan ini mendapat dukungan positif dari pemerintah setempat serta membangun citra positif perusahaan,” ungkap Presiden Direktur PIEP, Denie S. Tampubolon.

Seni Tari Topeng, lanjut Denie, bukan hanya sebagai hiburan dan seni semata, tetapi memiliki nilai-nilai kehidupan yang sangat relevan dengan konteks kehidupan berbangsa dan bernegara saat ini. Dalam tarian tersebut terkandung nilai-nilai kepemimpinan, kebijaksanaan dan kasih sayang. Bahkan, tarian ini juga menggambarkan perjalanan hidup manusia sejak dilahirkan hingga menginjak dewasa.

“Kalau kita baca sejarah dan nilai-nilai filosofi yang terkandung dalam seni tari topeng Cirebon, banyak yang bisa kita ambil pelajaran. Salah satunya karakter Topeng Temenggung, yang menggambarkan kebaikan kapada sesama manusia, saling menghormati dan senantiasa mengembangkan silih asah, silih asih dan silih asuh. Begitu juga karakter Topeng Klana, yang melambangkan kerja keras dan usaha untuk menggapai apa yang dicita-citakan,” imbuh Denie.

Disaksikan langsung oleh jajaran Direksi PIEP, gelaran Pertamina Budaya dimeriahkan dengan aksi menari serempak bersama masyarakat yang dikemas dalam aksi flashmob. Ratusan masyarakat yang hadir dalam pembukaan Pertamina Budaya ini, secara serentak melakukan aksi menari bersama. Tua – muda, laki-laki dan perempuan, semuanya larut dalam kegembiraan. Aksi flashmob ini merupakan bagian dari komitmen bersama untuk menjaga tradisi seni tari topeng Cirebon.

Gelaran Pertamina Budaya, merupakan bagian dari rangkaian Program Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina Internasional EP di Kota Cirebon, Jawa Barat. Sehari sebelumnya, di Kota Udang ini, juga telah dilaksanakan Pertamina Mengajar sebagai bentuk  kepedulian terhadap duna pendidikan. PIEP menyerahkan berbagai bantuan antara lain tas sekolah untuk para siswa serta sumbangan buku-buku bacaan untuk melengkapi perpustakaan sekolah yang diharapkan dapat menunjang aktivitas belajar mengajar siswa

Recent Posts

Panglima TNI Hadiri Kejuaraan Menembak Kasau Cup 2025

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Kejuaraan Menembak Kasau Cup 2025…

4 jam yang lalu

Pendaftaran PAI Fair Dibuka Hingga 15 November 2025

MONITOR, Jakarta - Direktorat Pendidikan Agama Islam (PAI) Kementerian Agama membuka pendaftaran PAI Fair 2025.…

6 jam yang lalu

KPID Banten Jatuhkan Sanksi kepada Radio Angkasa FM Terkait Siaran Iklan

MONITOR, Banten - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Banten secara resmi menjatuhkan sanksi administratif berupa…

14 jam yang lalu

Media Asing Sebut IKN Kota Hantu, DPR Dorong OIKN Jawab dengan Kinerja Optimal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI, Muhammad Khozin menyoroti pemberitaan media Inggris The…

16 jam yang lalu

Menteri UMKM Sebut Bisnis Waralaba Bisa Mendorong Usaha Mikro dan Kecil Naik Kelas

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan pentingnya memperluas…

16 jam yang lalu

Siswi MAN 2 Kudus Juara 2 FIKSI Nasional 2025

MONITOR, Jakarta - Siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kudus unjuk preatasi pada Festival Inovasi…

18 jam yang lalu