MEGAPOLITAN

Kader Gerindra Kompak Dukung Taufik Maju jadi Wagub

MONITOR, Jakarta – Majunya Ketua DPD Partai Gerindra, M. Taufik, sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta menggantikan Sandiaga Uno mendapatkan respon positif. Pasalnya, seluruh Dewan Perwakilan Cabang (DPC) dan kader Gerindra Jakarta kompak memberikan dukungan.

Mereka berkumpul di Hotel Grand Alia, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (21/9) lalu. Seperti pengakuan Ketua DPC Jakarta Timur, Adi Kurnia.

Ia mengatakan, semua kader Gerindra Jakarta memang sudah sepakat kalau Taufik lah figur yang pantas untuk direkomendasikan maju sebagai Wagub DKI melawan calon wagub yang disodorkan PKS.

“Untuk menjadi seorang Wagub di Jakarta dia haruslah sosok yang berani dan mau turun ke lapangan dan sosok itu ada di diri Taufik,” terangnya kepada MONITOR, Minggu (23/9).

Tak hanya itu, soal popularitas sambung Adi, M Taufik cukup dikenal banyak kalangan.

“Di Jakarta siapa yang tak kenal Bang Taufik. Dia punya hubungan yang luas. Jadi untuk hubungan komunikasi memang sudah tak diragukan lagi,” terangnya.

Atas dasar pertimbangan-pertimbangan itulah kata Adi, kader Gerindra Jakarta menyatakan dukungannya kepada Ketua DPD Partai Gerindra M Taufik menjadi Wagub DKI.

Recent Posts

Mendag Zulhas Ajak Pelaku Usaha Penuhi Standar Potong Hewan Unggas

MONITOR, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak para pelaku usaha rumah potong hewan (RPH)…

21 menit yang lalu

Babinsa Kuala Kencana Beri Motivasi Kepada Petani Nanas

MONITOR, Jakarta - Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Kodim 1710/Mimika Serka Juventino melaksanakan kegiatan Komsos dan…

52 menit yang lalu

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

5 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

7 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

8 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

9 jam yang lalu