PEMERINTAHAN

Jernihnya Sungai Cheonggyecheon Seoul Bikin Jokowi Takjub

MONITOR, Seoul – Jernihnya aliran sungai Cheonggyecheon di Seoul, Korea Selatan, membuat Presiden Joko Widodo terpesona. Bersama Ibu Negara Iriana, Jokowi berjalan kaki menyusuri sungai tersebut sebelum mengawali kegiatan kunjungannya pada Selasa (11/9) kemarin.

Bukan mustahil. Jokowi rupanya optimis kota metropolitan seperti Jakarta bisa mewujudkan hal tersebut. Seperti sungai Ciliwung, kata Jokowi, dulu airnya sangat keruh dan kotor.

“Sungai Cheonggyecheon sebuah inspirasi yang sangat bagus, kalau di Jalarta ada Ciliwung bisa jadi bersih seperti ini, wow, dan itu bisa,” ujar Jokowi bercerita ke awak media.

Bahkan jika digarap serius, Jokowi yakin Jakarta bisa mengubah semua sungai-sungai menjadi bersih dan cantik seperti Seoul.

Kenyamanan Jokowi dan Iriana saat itu cukup tampak. Keduanya terlihat sangat menikmati udara bersih dan jalanan pagi di tepi sungai itu dengan mengenakan kaos putih dan jaket merah.

Soal kerja sama penanganan sungai, Jokowi mengatakan, bahwa Jakarta sendiri, sudah menjadi sister city dengan Seoul. Ia pun hanya meminta kepada pemimpin Korsel untuk berbagi resep membangun Sungai Cheonggyecheon itu.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

4 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

4 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

4 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

5 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

5 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

5 jam yang lalu