MEGAPOLITAN

Warga Kapuk Minta RPH Babi Segera Ditutup

MONITOR, Jakarta – Keberadaan Rumah Potong Hewan (RPH) Babi di Kelurahan Kapuk, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat benar-benar mengusik kenyamanan warga setempat.

Buktinya, Forum RW Kelurahan Kapuk mengaku sudah berkirim surat kepada wakilnya di DPRD DKI, untuk mendesak Gubernur Jakarta Anies Baswedan menutup keberasaan RPH Babi tersebut.

“Kami atas naman Forum RW Kelurahan Kapuk sangat terganggu dengan keberadaan RPH Babi ditempat kami. Oleh karenanya kami menyurati wakil kami di DPRD agar meminta Pemprov DKI segera menutup RPH Babi tersebut,” kata Ketua RW 17 Kapuk, Imam Cahyo, dalam keterangan tertulisnya yang diterima MONITOR, Sabtu (8/9).

Menurut Imam, keberadaan RPH Babi tersebut sudah membuat warga tak nyaman, dimana limbah dari pemotongan babi dibuang seenaknya hingga menyebar bau yang tak sedap.

“Kalau musim hujan air disaluran selokan kami bakal dipenuhi limbah babi ditambah baunya yang membuat warga resah,” terangnya.

Dengan fakta ini, forum RW berharap DPRD dapat mendengar keluhan warga sekaligus menyampaikan pada pemerintah.

“Lagian sayang juga lahan seluas 5 hektar itu hanya dipakai untuk menampung dan memotong babi sebanyak 200 ekor saja. Mending lahan seluas itu disulap untuk hal yang bermanfaat buat warga,” pungkasnya.

Recent Posts

Mendag Zulhas Ajak Pelaku Usaha Penuhi Standar Potong Hewan Unggas

MONITOR, Jakarta - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak para pelaku usaha rumah potong hewan (RPH)…

3 jam yang lalu

Babinsa Kuala Kencana Beri Motivasi Kepada Petani Nanas

MONITOR, Jakarta - Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana, Kodim 1710/Mimika Serka Juventino melaksanakan kegiatan Komsos dan…

4 jam yang lalu

Menag: Rekomendasi BPK Menjadi Baseline Tindaklanjut

MONITOR, Jakarta - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) telah menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) program dan…

8 jam yang lalu

Telkom Dukung Pemerintah Pulihkan Lahan Kritis dan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional…

10 jam yang lalu

PUPR Lanjutkan Pembangunan Jalan Tol Semarang-Demak

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol…

11 jam yang lalu

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

11 jam yang lalu