OLAHRAGA

Jonathan Christie; Idola Baru Bulutangkis Indonesia

MONITOR, Jakarta – Aksi Jonatan Christie dilapangan bulutangkis ketika bertanding ternyata menyihir ribuan penonton. Tidak hanya lewat aksi tangguhnya menghadapi lawan, aksi di luar lapangan dengan membuka baju usai pertandingan membuat dirinya jadi idola baru bulutangkis putra Indonesia.

Ribuan penonton yang berada di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (28/8) tak pernah berhenti ketika menyaksikan “Jojo” sapaan akrab Jonathan Cristie. Jonatan yang berhasil meraih emas cabang bulutangkis nomor tunggal putra setelah menang rubber game atas Chou Tien Chen 21-18, 20-22, 21-15. Kemenangan itu langsung disambut histeris oleh ribuan penonton yang memenuhi Istora Senayan.

Jonatan sendiri kerap melakukan selebrasi tersebut usai memenangi pertandingan. Selebrasi yang memang wajar dilakukan setiap atlet manapun di dunia ini. Tapi tak cuma itu, Jonatan terkadang juga membuat penonton histeris saat mengganti baju di tengah pertandingan. Bahkan saat menghadapi Chou Tien Chen,  Jonatan tercatat melakukan aksi membuka baju sebanyak tiga kali.

Aksi tersebut sontak pendukung yang mengelu-elukan Jonatan pun semakin histeris. “Sebenarnya enggak tahu juga kenapa (pada histeris). Tapi, kalau itu (selebrasi telanjang dada) bisa buat orang lain bahagia ya tidak apa-apa,” kata Jojo usai laga.

“Selebrasi itu benar-benar dilakukan secara spontan. Saya berekspresi seperti itu karena ini Asian Games pertama dan bisa jadi juara,” tambahnya.

Recent Posts

Kemenag dan Kominfo Siapkan Program Guru Cakap Digital bagi Ratusan Ribu GTK Madrasah

MONITOR, Jakarta - Direktorat Guru dan Tenag Kependidikan (GTK) Madrasah menjalin kerja sama dengan Kementerian…

50 menit yang lalu

Kabar Baik bagi Eksportir, BPJPH-Saudi Halal Center SFDA Sinergi Saling Pengakuan Standar Halal

MONITOR, Jakarta - Kabar baik bagi para pelaku usaha dan eksportir. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah…

1 jam yang lalu

Kendalikan Penyakit Arbovirus, DPR Dukung Pengembangan Vaksin Arboviral

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Menteri…

4 jam yang lalu

BPJS Ketenagakerjaan Catat Hasil Investasi Kuartal I-2024 Senilai Rp 12,31 Triliun

MONITOR, Jakarta - Deputi Komunikasi BPJS Ketenagakerjaan menyampaikan angka tersebut sudah memenuhi 22,36% dari total…

6 jam yang lalu

Tampil di Designed Giftionery Taiwan, Produk Dekorasi Rumah Indonesia Catatkan Potensi Transaksi Rp4,73 Miliar

MONITOR, Jakarta - Produk-produk dekorasi rumah Indonesia berhasil mencatatkan potensi transaksi sebesar USD 295,74 ribu…

7 jam yang lalu

Memaknai Kartini, Peran Penting Perwira Pertamina Untuk Keluarga

MONITOR, Jakarta – Peringatan Hari Kartini di Pertamina bukan hanya mengangkat semangat perempuan untuk berkarya, tetapi…

15 jam yang lalu