EKONOMI

TelkomGroup center di Singapura perkuat konektifitas data

MONITOR, Jakarta – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) melalui anak usaha dari PT Telekomunikasi Indonesia Internasional (Telin), Telin Singapore, memperkuat konektifitas data center yang dimilikinya di Singapura melalui penuntasan Avocado Project.

Proyek ini adalah menyambungkan tiga data center milik Telin Singapore yakni Telin-3, yang berlokasi di Singapore Data Centre Park (DCP) di Jurong, TELIN-1 di Changi dan TELIN-2 di Global Switch Singapore.

“Penyelesaian proyek di Singapura yang diberi nama Avocado Project itu ditandai dengan berhasilnya pengujian transmisi optik dari data center TELIN-3 Jurong ke TELIN-1 di Changi dan TELIN-2 di Global Switch Singapore. Dengan demikian semua data center TELIN di Singapore akhirnya terkoneksi dengan kapasitas yang hampir unlimited,” ungkap Direktur Wholesale & International Services Telkom Abdus Somad Arief dikutip dari indotelko.com, Senin (27/8/2018).

Diungkapkannya, selesainya pembangunan fibre local loop sepanjang 60 Km yang membutuhkan waktu tiga tahun ini menjadikan semua data center yang dimiliki TelkomGroup dalam brand NeucentrIX di 10 kota besar di Indonesia, Singapura, dan Hongkong semuanya terkoneksi serat optik dengan kapasitas lebih dari cukup untuk menyalurkan informasi di antara mereka.

“Data center itu semua adalah andalan Indonesia dan TelkomGroup untuk menjadi Global Digital Hub, gerbang dunia ke dan dari Indonesia. Sekarang bukan slogan lagi kalau Telin Singapore memproklamirkan diri sebagai The Gateway to/from Indonesia,” tegasnya.

Lebih lanjut dikatakannya, berbekal jaringan besar di dalam negara Singapura akan diintegrasikan dengan jaringan TelkomGroup di seluruh Indonesia seperti Indonesia Global Gateway, jaringan Telkom dari Jakarta ke Singapura, jaringan Telin ke Amerika, ke Eropa dan bagian-bagian belahan dunia yang lain.

“Ujungnya langkah untuk menasional-kan simpul-simpul digital yang selama ini masih didominasi negara lain InsyaAllah akan segera dapat kita wujudkan,” pungkasnya.

Recent Posts

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

MONITOR, Jakarta - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun…

7 jam yang lalu

Nasyiah-KPPPA Dorong Agen ASI Eksklusif di Lingkungan Kementerian-Lembaga

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 12 kementerian-lembaga Republik Indonesia berkomitmen melakukan optimalisasi ruang laktasi di lingkungan…

9 jam yang lalu

Irjen Kemenag Harap Auditor Bisa Jadi Mitra Inovasi Pengembangan Diferensiasi Pendidikan Agama

MONITOR, Jakarta - Irjen Kemenag Faisal Ali tidak semata menjadi mitra pengawasan, tetapi juga problem…

10 jam yang lalu

Fahri Hamzah: Akademisi Jika Terjun ke Arena Politik, Ganti Baju Dulu

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Fahri Hamzah mengatakan bahwa…

11 jam yang lalu

Konsul Haji Minta Maktab Pahami Kultur Jemaah Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Konsul Haji pada Kantor Urusan Haji (KUH) Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI)…

11 jam yang lalu

Waketum PP GP Ansor 2015-2024 Meninggal Dunia, Gus Addin: Beliau Orang Baik

MONITOR, Jakarta - Kabar duka datang dari Gerakan Pemuda Ansor. Wakil Ketua Umum PP GP…

13 jam yang lalu