POLITIK

PKPI Puji Atraksi Jokowi saat Naik Motor di GBK

MONITOR, Jakarta – Dunia mengapresiasi persembahkan anak bangsa di momen pembukaan ajang Asian Games 2018. Berbagai komentar dan pujian bertubi-tubi menghujani lini media sosial atas pencapaian yang luar biasa tersebut.

Terlebih ada aksi menarik pada pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Panitia pembukaan Asian Games memperlihatkan video perjalanan Presiden Joko Widodo yang ingin menonton pembukaan Asian Games.

Menanggapi hal tersebut, Sekjen PKP Indonesia Verry Surya Hendrawan menilai, atraksi Jokowi pada pembukaan Asian Games menunjukkan sosok pemimpin yang selalu siap dalam keadaan apapun yang mampu bisa mengatasi permasalahan bangsa.

“Sekali lagi, pak presiden Jokowi berhasil memberikan pesan sangat positif melalui performance saat memasuki opening ceremony ini menunjukkan kepada kita dan dunia, bahwa beliau adalah pemimpin yang selalu siap, sigap, tangkas dan penuh kreatifitas namun tetap humanis, yang mampu sepenuhnya untuk membawa bangsa Indonesia mengatasi semua tantangan,” kata Verry kepada MONITOR, Senin (20/8).

Menurutnya, seluruh pihak yang telah bekerja susah payah untuk mewujudkan opening ceremony yang membanggakan, dan mengangkat martabat bangsa Indonesia itu tidak seyogyanya dikritisi dengan tendensius.

“Kalau bukan kita yang bangga dan menghargai karya bangsa sendiri, lalu siapa lagi? Kok ini malahan kita berikan komentar bernada negatif yang tidak perlu,” ujarnya menanggapi sindiran di media sosial.

Recent Posts

Hari Pertama MPLS 2025, Mendikdasmen Imbau Orang Tua Antar Anak ke Sekolah

MONITOR, Sumbawa – Mengawali Tahun Pendidikan 2025/2026, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti, mengimbau…

3 jam yang lalu

Sambut Kedatangan Petugas Haji, Dirjen PHU Ucap Teriamakasih dan Apresiasi

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Hilman Latief menyambut kedatangan…

7 jam yang lalu

Direktur Operasi dan Layanan Jasa Marga Terima Kunjungan Kerja Asdep Kemenko Bidang Perekonomian RI

MONITOR, Cikampek - Direktur Operasi dan Layanan Jasa Marga Fitri Wiyanti terima kunjungan kerja Asisten…

12 jam yang lalu

Menperin Tunjukkan Cinta Produk Dalam Negeri di World Expo Osaka 2025

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menunjukkan komitmennya dalam mencintai dan…

14 jam yang lalu

Tunjangan Profesi 227.147 Guru Bukan ASN Binaan Kemenag Naik Rp500Ribu

MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…

19 jam yang lalu

Sekjen Partai Gelora Yakin Suatu Saat Nanti akan Tercipta Perdamaian di Tanah Palestina

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…

20 jam yang lalu