GAYA HIDUP

Ternyata Doyan Makanan Pedas Dapat Membuat Hidup Lebih Lama

MONITOR – Selain rajin menjaga kesehatan dengan berolahraga dan memperhatikan pola hidup sehat, ternyata sering mengkonsumsi makanan pedas juga dapat membuat hidup lebih lama lho.

Makanan pedas seringkali mengundang selera, tapi teman-teman yang belum kuat merasakan pedas harus berhati-hati. Sebab, makanan pedas terkadang dapat membuat pencernaan menjadi terganggu.

Biasanya, makanan pedas selalu menggunakan cabai sebagai salah satu bumbu andalan. Sebab, rasa pedas pada cabai itu sendiri berasal dari salah satu zat yang dikenal sebagai capsaicinoids atau dikenal capsaicin.

Berdasarkan kumpulan data pada tahun 2004 sampai tahun 2008 yang mana data ini menganalisis hampir setengah juta orang Tiongkok yang suka mengonsumsi makanan pedas dari 10 daerah yang berbeda tanpa memiliki riwayat penyakit kanker, jantung dan stroke.

Hal ini diteliti oleh para peneliti dari Chinese Academy of Medical Sciences.

Dari data tersebut, ada 20.224 orang yang meninggal pada periode itu, yang mana didapat bahwa orang yang mengonsumsi makanan pedas 6 sampai 7 kali dalam seminggu memiliki risiko kematian prematur lebih rendah 14 persen dari pada orang yang mengonsumsi kurang dari satu kali makanan pedas dalam seminggu.

“Terdapat akumulasi bukti yang memperlihatkan bahwa mengonsumsi makanan pedas dapat berdampak baik pada kesehatan tubuh kita,” tutur Lu Qi seorang anggota asosiasi profesor di Harvard School of Public Health.

Tak cuma itu, cabai juga memiliki kandungan zat capsaicin yang bermanfaat untuk membakar lemak di tubuh, melawan infeksi serta menstimulasi kerja paru-paru dan jantung.

Tapi perlu diperhatikan juga jika terlalu banyak makan makanan pedas dalam satu waktu dapat mengganggu saluran pencernaan kamu. Semoga Bermanfaat!

Recent Posts

DPR Dorong Akselarasi Pembangunan Asrama Haji Cipondoh

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Abidin Fikri mendorong akselerasi pembangunan gedung…

1 jam yang lalu

PGRI Puji DPR Tampung Tangisan Guru Honorer, Minta DPR Desak Pemerintah Beri Solusi Konkret Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) menyampaikan terima kasih kepada…

5 jam yang lalu

DPR Dorong Penerapan Kebijakan Cuti Ayah Lebih Fleksibel Guna Atasi Fenomena Fatherless

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetiyani Aher menyoroti data dari Kementerian…

7 jam yang lalu

1500 Lebih Santri Ikuti Test Wawancara Beasiswa Indonesia Bangkit

MONITOR, Jakarta - Kurang lebih 1560 santri pesantren se-Indonesia, ikut ambil bagian memperebutkan Beasiswa Indonesia…

7 jam yang lalu

RS Asing Diizinkan Beroperasi di RI, Puan: Harus Taat Regulasi Nasional

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyikapi rencana Pemerintah yang membuka peluang bagi…

7 jam yang lalu

PPG Angkatan II untuk Guru Mapel Pendidikan Agama Digelar Awal September 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama berbagi kabar baik untuk para guru mata pelajaran (mapel) Pendidikan…

9 jam yang lalu