BUMN

Jasa Marga Lepas 23 Siswa Mengenal Nusantara Kalimantan Timur

MONITOR, Samarinda – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali mensukseskan program BUMN Hadir Untuk Negeri (BHUN) tahun 2018, program yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN.

Sebagai bentuk sinergi BUMN Hadir untuk Negeri, Jasa Marga mengkoordinasi berbagai kegiatan Program BUMN Hadir untuk Negeri di wilayah Kalimantan Timur (Kaltim).

Rangkaian kegiatan Program BUMN Hadir untuk Negeri tahun 2018 mencakup Siswa Mengenal Nusantara (SMN), BUMN Hadir di Kampus, Peringatan HUT Kemerdekaan RI, Safari Ramadhan, Mudik Gratis, Peringatan Natal, Konservasi Badak, dan HUT Bersama BUMN.

Rangkaian kegiatan ini telah dimulai sejak bulan Juni dan berakhir pada bulan Desember 2018.

Pada pelaksanaan BUMN Hadir untuk Negeri 2018 di Kaltim, Jasa Marga bersinergi dengan PT Adhi Karya (Persero) Tbk. yang bertindak sebagai Co PIC.

Pelaksanaan SMN berlangsung di Kaltim pada minggu ke-3 atau ke-4 bulan Agustus 2018.

Peserta dari Kaltim yang terpilih pada SMN kali ini akan dikirim untuk pertukaran pelajar ke Provinsi Bali.

Begitu juga sebaliknya, siswa dari Provinsi Bali akan diberangkatkan ke Kaltim. 20 siswa berprestasi dan 3 disabilitas bergabung dalam kegiatan SMN.

Pada pelepasan Siswa Mengenal Nusantara Provinsi Kalimantan Timur menuju ke Provinsi Bali dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur Melyana, dan perwakilan Kementerian BUMN Ferry Andrianto Kepala Bagian Humas dan Protokol, didampingi Direktur SDM dan Umum PT Jasa Marga (Persero) Tbk Kepala Seksi Peserta Didik dan Karakter Dinas Pendidikan Provinsi Kaltim Armin, dan Direktur Utama PT Jasamarga Balikpapan Samarinda STH. Saragi, di Swissbell Hotel Kaltim pada Sabtu 11 Agustus 2018.

SMN bertujuan untuk menanamkan rasa bangga dan cinta tanah air sejak dini kepada siswa SMA/SMK/SLB.

Kegiatan ini dilakukan untuk memperkenalkan keragaman kekayaan Nusantara dan potensi daerah kepada siswa, termasuk berinteraksi langsung dengan komponen Pemerintahan dan masyarakat setempat.

“Jasa Marga sebagai BUMN turut berkontribusi hadir untuk Negeri dalam pengembangan Bangsa Indonesia, mengajak para siswa untuk bisa tumbuh dengan keberagaman namun tetap dalam ke-Bhineka-an, tumbuhkan nasionalisme dalam diri masing-masing,” tegasnya Kushartanto.

Peserta SMN akan diajak untuk mempelajari seputar pendidikan, sosial budaya, enterpreneurship, pengenalan BUMN, dan wawasan Nusantara di masing-masing provinsi.

Di antara kegiatan yang akan diikuti adalah mengunjungi hutan mangrove, dan mengunjungi satwa langka khas Kalimantan yaitu Bekantan, dan melakukan penanaman tumbuhan langka di Kebon Raya Balikpapan.

Selain itu para siswa juga diajarkan mengenai teknik menulis dan memanfaakan media sosial oleh para instruktur dari LKBN ANTARA serta pendidikan psikologi remaja.

Hal yang berbeda dalam penyelenggaraan SMN tahun ini dengan tahun-tahun sebelumnya adalah peserta diajak mengenal wawasan nusantara di Kodam Mulawarman selama 2 hari untuk mendapatkan pendidikan bela negara, dengan tujuan agar sejak dini para siswa dapat terbentuk karakter nasionalisme dalam diri calon para penerus bangsa ini.

Kementerian BUMN dan BUMN, sebagai bagian dari masyarakat bernegara, telah melaksanakan Program BUMN Hadir untuk Negeri secara berkesinambungan sejak tahun 2015.

Dengan adanya program ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa kebanggaan sebagai warga negara Indonesia sehingga kedepannya Indonesia mampu tegak berdiri sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia di tengah keragaman sebagai perwujudan semboyan “Bhineka Tunggal Ika”.

Tak hanya itu, kehadiran BUMN di seluruh provinsi di Indonesia diharapkan dapat menjadi pendorong pengembangan ekonomi di berbagai daerah, khususnya wilayah 3T.

Recent Posts

Komisi X DPR Berduka Paus Fransiskus Tiada, Harap Semangat Majukan Pendidikan Tetap Menyala

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, MY Esti Wijayanti sangat berduka atas…

16 menit yang lalu

Menag Tulis Pesan Duka di Kedutaan Vatikan atas Berpulangnya Paus Fransiskus

MONITOR, Jakarta - Langit Jakarta masih berawan ketika Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar, melangkah…

43 menit yang lalu

Raker dengan OIKN, DPR Singgung Soal Lorem Ipsum Dolor Amet di Tugu Titik 0 IKN

MONITOR, Jakarta - Tulisan “Lorem Ipsum Dolor Amet” di tugu Titik 0 IKN yang beberapa…

2 jam yang lalu

Fahri Hamzah Klaim Program Perumahan Massal Dorong Lapangan Kerja dan Investasi Asing

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri (Wamen) Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) sekaligus Wakil Ketua Umum…

2 jam yang lalu

Komisi X DPR soal TNI Masuk Kampus, Bentuk Intervensi Kebebasan Akademik

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Bonnie Triyana turut menyoroti tindakan personel Tentara…

3 jam yang lalu

Dukung Dibuatnya TPF, DPR: Negara Harus Hadirkan Keadilan Bagi Eks Pemain Sirkus OCI Taman Safari

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR Gilang Dhielafararez mendorong agar kasus dugaan penganiayaan dan…

3 jam yang lalu