MITRA

Hentikan Serbuan Pangan dari Luar, Kementan Genjot GPN

MONITOR, Jakarta – Untuk kali ketiga Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian (Kementan) menghelat Gelar Pangan Nusantara (GPN). GPN pertama diselenggarakan tahun 2015 di Padang–Sumatera Barat dan GPN kedua tahun 2016 di Pontianak–Kalimantan Barat.

Gelaran GPN tahun ini diberi tema “Menjadikan Pangan Lokal Nusantara Berdaya Saing Global” dan akan berlangsung pada 27–29 Juli 2018 di Kartika Expo, Balai Kartini – Jakarta, dari pukul 10.00 sampai 20.00 WIB.

Kepala BKP Kementan Agung Hendriadi mengungkapkan,  kegiatan ini merupakan momen penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penganekaragaman konsumsi pangan. Selain itu GPN untuk meningkatkan apresiasi dan eksistensi pangan lokal nusantara.

“Gelar Pangan Nusantara tidak hanya bertujuan untuk mengangkat eksistensi pengembangan pangan lokal. Tapi ada orientasi mampu bersaing dengan produk pangan lainnya secara komersial,” kata Agung, Rabu (25/7).

“Dan juga sebagai upaya meningkatkan komitmen Pemerintah baik Pusat maupun Daerah dalam mendukung pengembangan industri pangan lokal,” sambungnya.

GPN diharapakan menjadi wahana untuk menunjukkan berbagai hasil pengembangan pangan dan kekuatan pangan lokal dalam mewujudkan kedaulatan pangan. “Ditengah serbuan pangan dari luar, GPN menjadi sangat penting sebagai salah satu sarana dan bentuk media untuk memperkenalkan produk pangan lokal kepada masyarakat terutama konsumen dan industri pangan, untuk meningkatkan pemasarannya di dalam dan luar negeri,” tuturnya.

Sekadar diketahui, GPN menampilkan kekayaan aneka ragam pangan nusantara baik dalam bentuk segar maupun olahan, dari sumber daya lokal di Indonesia, terutama aneka makanan khas masing-masing daerah. Selain itu juga hasil pemberdayaan masyarakat terkait upaya penganekaragaman pangan di daerah.

Recent Posts

Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 siap digelar pada Minggu, 24 November 2024, di…

2 jam yang lalu

Perkuat Tradisi Literasi, Kemenag Gelar Kepustakaan Islam Award 2024, ini Pemenangnya!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar ajang perdana Kepustakaan Islam Award (KIA) di Jakarta…

2 jam yang lalu

Kemenag Gelar Malam Anugerah Kepustakaan Islam Award 2024

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama RI, melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam menggelar Kepustakaan Islam…

5 jam yang lalu

Tragedi Penembakan Antar-Polisi, DPR: Ini Sangat Memalukan

MONITOR, Jatim - Anggota Komisi III DPR RI M. Nasir Djamil menyayangkan adanya kasus polisi tembak…

6 jam yang lalu

Dampingi DPR Kunker, Jasa Marga Paparkan Perkembangan Proyek Jalan Tol Jogja-Bawen dan Jalan Tol Jogja-Solo

MONITOR, Yogyakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. bersama anak usahanya, PT Jasamarga Jogja Bawen…

8 jam yang lalu

Menag Bersama Kepala BP Haji Bertolak ke Saudi untuk Bahas Operasional Haji 1446 H

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini, Sabtu (23/11/2024), bertolak ke Arab Saudi.…

9 jam yang lalu