Categories: NASIONALPOLITIK

Mahfud MD Digadang Paling Tepat Dampingi Jokowi

MONITOR, Jakarta – Lembaga Pengkajian dan Peningkatan Kapasitas Pemerintahan (LPPKP) mendukung Mahfud MD menjadi pendamping Jokowi di Pilpres 2019.

Sekjend DPP LPPKP Maruli Sianturi, S.H. mengungkapkan sosok Mahfud MD sebagai penyelenggara negara tidak perlu diragukan lagi. Karakter Mahfud MD juga ceplas ceplos dan berani menegur bila orang lain salah.

“Beliau punya rekam jejak yang baik dan punya  pengalaman di eksekutif, legislatif dan terakhir di yudikatif sebagai ketua Mahkamah Konstitusi. Dan pengalaman itu akan menjadi tambahan yang sangat baik untuk Jokowi,” ujarnya.

Selain itu Mahfud MD juga dipandang sebagai tokoh Islam yang merepresentasikan Nahdlatul Ulama (NU). Tak hanya itu, Mahfud juga tergabung dalam organisasi Keluarga Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan beliau juga diterima oleh para tokoh Muhammadiyah.

Dalam berbagai kasus yg selalu menyudutkan KPK, Mahfud juga konsisten membela KPK. Misalnya, soal Hak Angket dan wacana revisi KUHP yang dilayangkan oleh DPR. Dukungan dan pembelaan Mahfud terhadap KPK terlihat jelas dari pernyataan-pernyataannya di banyak media.

Dari fakta-fakta itulah, sambung Maruli, Mahfud MD menjadi sosok yang paling tepat mendampingi Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.

“Pak Mahfud itu komplit, legislatif pernah, eksekutif pernah, yudikatif juga pernah. Beliau juga tokoh Islam yang diterima oleh semua kalangan.” Tegasnya.

Belakangan wacana soal cawapres pendamping Jokowi terus merebak. Sempat beredar kabar bahwa Jokowi telah mengantongi 10 nama kandidat. Kabar itu kemudian berlanjut dengan nama cawapres di kantong Jokowi yang sudah mengerucut.

Jokowi dikabarkan sudah menentukan cawapresnya. Dia akan mengumumkan nama pendampingnya dalam pemilihan presiden 2019 pada waktu dekat.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyatakan pengumuman cawapres Jokowi menunggu momentum tepat.

“Dalam cuaca yang cerah, secerah ketika matahari terbit dari timur. Jadi tunggu saja dan sabar,” ucapnya, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Senin (9/7).

Recent Posts

Spesial Hari Santri, Kemenag Buka Pendaftaran Diklat Online Pembuatan Konten Medsos dan AI

MONITOR, Jakarta - Pusat Pengembangan Kompetensi (Pusbangkom) SDM Kementerian Agama membuka pendaftaran diklat online pembuatan…

3 jam yang lalu

Akad Massal KUR 800.000 Debitur Digelar, Menteri UMKM Optimistis Lapangan Kerja Makin Luas

MONITOR, Surabaya - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bersama Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian,…

5 jam yang lalu

Pemerintah Akan Putihkan Tunggakan BPJS, DPR: Harus Berkeadilan dan Bebas Fraud

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Netty Prasetiyani Aher, memberikan pandangannya terkait rencana…

6 jam yang lalu

Timor Leste Tuntaskan Analisis Risiko Impor 2025! Peluang Ekspor Unggas Indonesia Makin Meningkat

MONITOR, Jakarta - Proses Import Risk Analysis (IRA) yang dilakukan delegasi Ministry of Agriculture, Livestock,…

7 jam yang lalu

Pemerintah Tambah Anggaran untuk BLT, DPR: Perkuat UMKM dan Ekonomi Kerakyatan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XI DPR RI, Charles Meikyansah menyambut baik langkah pemerintah mengalokasikan…

7 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Predikat Tertinggi di APQO 2025, Bukti Nyata Sinergi Inovasi Korporasi dengan Asta Cita Presiden Prabowo

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali mengukir prestasi internasional yang sekaligus menjadi…

9 jam yang lalu