MEGAPOLITAN

Jadi Sorotan Dunia, Anies Kambinghitamkan Media Lokal

MONITOR, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan ternyata menyadari kalau saat ini dirinya sedang menjadi sorotan dunia melalui media asing dalam menyambut Asian Games. Salah satunya soal penataan beberapa kawasan seperti menata kawasan Kali Item yang airnya kotor dan bau.

Menurut Anies, media asing memuat berita tentang permasalahan Kali Item berdasarkan pemberitaan media lokal.

Untuk itu, Anies mengajak media lokal agar mengangkat sisi positif dari persiapan Jakarta menghadapi Asian Games bukan malah terus memuat berita yang membuat citra Indonesia khususnya Jakarta tidak baik.

“Kita dihadapkan dengan pilihan, Untuk persiapan Asian Games, teman-teman media punya pilihan, mau angkat sisi apa dari Indonesia. Bila teman-teman mengambil sisi suram, maka itulah yang akan diikuti diambil oleh media internasional juga. Bila media lokal ambil sisi cerah, itu pula yang akan diambil. Karena itu kita kerja sama, kita mau tunjukkan sisi mana,” kata Anies di kawasan Taman Marga Satwa Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (24/7).

Sebagai tuan rumah di ajang Asian Games, kata Anies, media lokal bisa mengambil berbagai sesi pemberitaan dengan mudah.

“Indonesia merupakan rumah bagi media lokal sehingga wartawan punya banyak pilihan ketika akan mengambil gambar rumah tersebut. Semua tergantung dari media itu sendiri apakah akan mengambil foto dapur, ruang tengah atau kamar mandi,”tuturnya.

Menyingung soal Kali Item, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengatakan, kalau permasalahan Kali Item adalah warisan dari pejabat terdahulu yang tidak memperhatikan kondisi kali. Sehingga, kini menjadi sorotan saat Jakarta akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asian Games.

Recent Posts

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

1 jam yang lalu

DPR Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Cari Solusi Atasi Peningkatan Kasus DBD

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati mengungkapkan rasa prihatin atas peningkatan…

2 jam yang lalu

Targetkan Predikat Unggul, Prodi HES Fakultas Syariah UIN Jember Gelar Asesmen Lapangan

MONITOR, Jakarta - Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai…

3 jam yang lalu

Kemenag dan Kominfo Siapkan Program Guru Cakap Digital bagi Ratusan Ribu GTK Madrasah

MONITOR, Jakarta - Direktorat Guru dan Tenag Kependidikan (GTK) Madrasah menjalin kerja sama dengan Kementerian…

5 jam yang lalu

Kabar Baik bagi Eksportir, BPJPH-Saudi Halal Center SFDA Sinergi Saling Pengakuan Standar Halal

MONITOR, Jakarta - Kabar baik bagi para pelaku usaha dan eksportir. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah…

5 jam yang lalu

Kendalikan Penyakit Arbovirus, DPR Dukung Pengembangan Vaksin Arboviral

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Menteri…

8 jam yang lalu