NASIONAL

Terjun ke Dunia Politik, Ini Motivasi Nafa Urbach Daftar Caleg

MONITOR, Jakarta – Nama sejumlah artis memenuhi daftar bacaleg yang telah didaftarkan DPP Partai Nasional Demokrat (NasDem) Senin (16/7) kemarin di Kantor KPU RI. Mulai dari politikus Okky Asokawati, artis dan model Manohara Pinot, pedangdut Kristina hingga mantan penyanyi dan pesinetron Nafa Urbach.

Berbeda dengan Okky yang telah memiliki pengalaman di politik sebagai wakil rakyat, Nafa Urbach dan artis lainnya baru akan memulai karirnya di Pileg 2019 nanti. Nafa sendiri akan bertarung dengan para bacaleg lain di daerah pemilihan (dapil) VI untuk mewakili Jawa Tengah.

Nafa Urbach tampaknya tak main-main menjajali karir politik. Ia mengaku motivasinya maju sebagai wakil rakyat karena ingin concern dan fokus terhadap persoalan perempuan dan anak.

“Nanti ngurusin UU itu ya, soal pernikahan dini, anak umur berapa yang seharusnya pantas untuk melakukan pernikahan. Bicara soal kekerasan perempuan, pelecehan anak, human traficing, pelecehan dan kesehatan di kampung-kampung,” kata Nafa saat ditemui MONITOR di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (16/7).

Dari kegelisahan itu, ia mengklaim bahwa dirinya pantas untuk duduk di kursi DPR RI dan berada di Komisi VIII yang fokus mengurusi kepada persoalan agama dan lingkup kehidupan sosial.

“Cocoknya di Komisi VIII, karena soal pemberdayaan perempuan, anak dan kesehatan itu di situ,” tukasnya.

Meskipun demikian, Nafa yang dikenal sudah malang melintang dalam dunia keartisan itu mengatakan kalau dirinya tidak serta merta begitu saja meletakan dunia keartisan yang membesarkan namanya itu. Ia mengungkapkan, kalau dirinya masih terikat sejumlah kontrak untuk sebuah produksi film dan mini album.

“Nggak (akan meninggalkan dunia keartisan) kok. Kemarin aku minta izin sama mereka, seandainya aku striping memang nggak boleh. Tapi kalau aku nyanyi aku kan masih ada kontrak buat mini album, main film itu masih boleh,” bebernya.

Recent Posts

BEM Nusantara DKI Jakarta Apresiasi Gubernur Tangani Persoalan Banjir

MONITOR, Jakarta - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara DKI Jakarta memberikan apresiasi kepada Gubernur Pramono…

7 jam yang lalu

DPR Desak Polisi Usut Kasus Jual Beli Rekening Judol, Dorong Pelaku Dijerat Hukuman Maksimal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak kepolisian untuk mengusut tuntas pihak-pihak…

8 jam yang lalu

24 Calon Dubes Penuhi Syarat, DPR Harap Diplomasi RI Makin Kuat

MONITOR, Jakarta - Komisi I DPR RI telah merampungkan fit and proper test 24 calon…

9 jam yang lalu

DPR Desak Kasus Kematian Brigadir Nurhadi Diusut Transparan, Soroti Gaya Hidup Aparat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Sarifudin Sudding menegaskan bahwa penanganan kasus kematian…

9 jam yang lalu

571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Judol, Puan: Telusuri Tuntas, Masyarakat Rentan Jangan Jadi Korban

MONITOR, HJakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah segera melakukan penelusuran dan validasi…

9 jam yang lalu

IPW Sebut Penambahan Anggaran untuk Polri Adalah Sebuah Keniscayaan, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta - Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, mengungkapkan bahwa penambahan anggaran…

16 jam yang lalu