NASIONAL

KPU Pastikan Logistik Pilkada Rampung Hari ini

MONITOR, Jakarta – Menjelang Pilkada serentak yang jatuh pada 27 Juni 2018 besok, Komisioner KPU Ilham Saputra mengatakan, kalau logistik untuk pemungutan suara sudah hampir tersebar ke daerah masing-masing. Bahkan diakuinya, distribusi logistik sudah sampai ke pelosok daerah terpencil.

“Soal logistik pemungutan suara kita sedang upayakan hari ini sampai di tempat, dan logistik. Ya sudah hampir 90 persen,” kata Ilham saat dihubungi melalui pesan singkat, Jakarta, Selasa (26/6).

Tidak hanya itu, ia juga menuturkan kalau dalam Pilkada besok terdapat 16 calon tunggal yang tersebar di seluruh Indonesia. Ia mengatakan dari 16 calon itu tidak ada satupun yang bersengketa.

“Ada 16 calon tunggal, dari 16 itu sengeketa sudah tidak ada,” ujar Ilham.

Sementara itu, terkait pencairan dana daerah yang sempat tersendat, Ilham menuturkan, kalau saat ini persoalan tersebut sudah terselesaikan.

“Sudah (siap 100 persen),” terangnya.

Meski begitu, saat ditanyakan soal kesiapan PPK, PPS, KPPS dilapangan dan apakah ada personel yang kekurangan atau terdaftar malah mengundurkan diri, Ilham belum bisa membeberkan hal tersebut.

“Belum ada laporan,” tukas Ilham singkat.

Recent Posts

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

4 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

7 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

10 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

12 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

12 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

13 jam yang lalu