TEKNO

Samsung Hadirkan Edisi Sunrise Gold S9+ Berikan Nuansa Mewah dan Klasik

MONITOR, Jakarta – Samsung Electronics Indonesia, secara resmi merilis edisi warna terbaru dari smartphone Galaxy S9+ Sunrise Gold, Senin (25/6). Edisi tersebut sebelumnya telah diluncurkan secara global pada Februari 2018.

Di Indonesia Samsung Galaxy S9 dan S9+ juga telah tersedia dalam warna Midnight Black, Coral Blue, dan Lilac Purple.

IT & Mobile Marketing Director, Samsung Electronics Indonesia, Jo Semidang mengatakan, pemilihan warna dalam edisi tersebut merupakan bagian dari cara baru para pengguna smartphone mengekspresikan kepribadian dan gaya.

“Edisi baru ini memperluas pilihan warna pada Galaxy S9 dan S9+ dengan gaya yang lebih hidup, sekaligus membawa nuansa mewah yang modern dan klasik.” ujarnya.

“Warna emas begitu lekat dengan kemewahan, kesuksesan, kemakmuran dan status yang tinggi. Layaknya matahari, warna emas memiliki karakter yang kuat-optimis, prestasi dan kemakmuran. Karenanya, penerapan warna pada fashion keseharian juga menjadi sebuah bentuk penegasan akan karakter yang ingin ditonjolkan oleh penggunanya,” tegasnya.

Edisi Sunrise Gold pada Galaxy S9 dan S9+ adalah perangkat pertama Samsung yang dilengkapi sentuhan akhir satin yang membungkus smartphone dalam sinar dan kilauan yang menenangkan. Kemewahan tampilan ini diciptakan untuk memikat pengguna dengan menghadirkan sentuhan gaya fashion berkelas serta desain khas urban pada perangkat seluler mereka.

Sebagai informasi, Edisi Sunrise Gold akan hadir di Indonesia mulai tanggal 25 Juni 2018 di store resmi Samsung untuk seri Galaxy S9+ 128GB dengan harga Rp13.499.000 dan Galaxy S9+ 256GB dengan harga Rp14.499.000.

Recent Posts

Pimpin Konferensi Parlemen OKI, Puan Dorong Pendidikan Perempuan di Negara Islam

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menekankan pentingnya pendidikan dan pemberdayaan perempuan sebagai…

27 menit yang lalu

TNI Amankan Intan Jaya, 18 OPM Berhasil Dilumpuhkan

MONITOR, Jakarta - Satuan Tugas (Satgas) Habema TNI berhasil mengamankan sejumlah wilayah di Kabupaten Intan…

2 jam yang lalu

Bakamla RI Bersama TNI Gagalkan Pengiriman 25 Calon Pekerja Migran ke Malaysia

MONITOR, Nunukan - Kolaborasi Tim Bakamla RI dan Satgas TNI kembali membuahkan hasil signifikan dalam…

2 jam yang lalu

Konferensi PUIC ke-19, Puan: Islam Miliki Modal Jadi Kekuatan Baru Dunia

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani memimpin sidang Komite Umum (General Committee) Parliamentary…

2 jam yang lalu

Pemerintah Fasilitasi Badal Haji Bagi Jemaah yang Wafat, Sakit Berat dan Demensia

MONITOR, Jakarta - Kepala Bimbingan Ibadah Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, Zaenal Muttaqin…

4 jam yang lalu

Usaha Koperasi Naik Kelas, Dana Bergulir LPDB Jadi Katalis Pertumbuhan

MONITOR, Jakarta - Koperasi Mekkar PDAM Kota Surakarta berhasil membuktikan bahwa penyaluran dana bergulir dari…

4 jam yang lalu