PEMERINTAHAN

Lahan Kering Iklim Kering Harapan Pertanian Masa Depan

MONITOR, Bogor – Di masa depan Indonesia akan semakin bertumpu pada pertanian lahan kering beriklim kering. Musababnya teknologi adaptif terhadap perubahan iklim global di wilayah tropis seperti sistem pertanian konservasi kini telah ditemukan. Teknologi ini membuat tanah di wilayah beriklim kering menjadi lebih lembap. “Lahan yang semula kering hampir sepanjang tahun menjadi dapat ditanami dengan pertanian konservasi,” kata Kepala Balai Besar Litbang Sumberdaya Lahan Pertanian Kementan Dedi Nursyamsi.

Lahan kering beriklim kering adalah hamparan lahan yang tidak tergenang air pada sebagian besar waktu dalam setahun dan berada di daerah iklim kering. Menurut Dedi, Indonesia memiliki lahan kering iklim kering seluas 7,7 juta ha. Umumnya lahan ini memiliki C-organik tanah rendah, pH tinggi, dan kekurangan hara NPK dan hara mikro tanah. “Curah hujan tahunan rendah dengan jumlah bulan kering lebih dari tujuh bulan sehingga sering mengalami kekurangan air yang mengakibatkan produktivitas tanah rendah,” kata Dedi.

Menurut Dedi, sistem pertanian konservasi dapat meningkatkan produktivitas lahan kering terutama lahan kering iklim kering. Sistem ini memadukan pengelolaan bahan organik, tanah, dan tanaman yang bertujuan meningkatkan produktivitas tanah secara berkelanjutan.

“Sistem pertanian konservasi terbukti sangat signifikan meningkatkan indeks pertanaman (IP) di lahan kering iklim kering dari 100 menjadi 200 alias petani bisa tanam 2 kali setahun dari semula setahun,” kata Dedi.

Musababnya kini di musim kemarau tanah masih tetap lembab sehingga bisa ditanami jagung. Sistem ini sudah diterapkan di beberapa lokasi kerjasama Kementan melalui Badan Litbang Pertanian dengan FAO yang berada di NTT dan NTB diantaranya di Lombok Utara, Sumbawa Barat, Nagekeo, dan Sikka.

Menurut National Project Management FAO, Ujang Suparman, sistem pertanian konservasi lebih selaras dengan perubahan iklim sehingga hasil meningkat dan kesuburan lahan juga dapat diperbaiki. Dengan sistem ini produksi jagung meningkat pada musim terdampak kekeringan.

Prinsip pertanian konservasi meliputi olah tanah minimum dan pengelolaan bahan organik. Misalnya dengan penutupan permukaan tanah dengan mulsa organik atau sisa tanaman dan rotasi atau tumpangsari tanaman utama dengan tanaman leguminoseae atau kacang-kacangan.

Menurut Direktur Institut Agroekologi Indonesia (INAgri) Syahroni, langkah pemerintah Indonesia mengembangkan pertanian di lahan kering iklim kering mirip dengan negara-negara di Timur Tengah yang menghijaukan lahan gurun. “Secara prinsip tanah di daerah kering umumnya tergolong tanah muda yang belum melapuk sehingga cadangan hara tinggi walau belum dapat diserap tanaman,” kata Syahroni.

Lahan kering iklim kering juga relatif memiliki pH netral sehingga unsur hara mudah tersedia bila dipasok dari luar. “Kesulitannya hanya air, tapi dengan kemajuan teknologi di masa depan maka air bukan masalah,” kata Syahroni. Dengan kehadiran air, maka cadangan hara dalam tanah dapat larut sehingga tersedia bagi tanaman.

Recent Posts

DPR Desak Pemerintah Menutup Perusahaan China yang Produksi Baja Ilegal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto, minta Pemerintah segera mencabut izin usaha…

8 menit yang lalu

Sertifikasi Halal, Peningkatan Omset, dan Proteksi Konsumen

MONITOR, Jakarta - Dalam rentang waktu lima bulan belakangan, omset penjualan online produk minuman milik…

53 menit yang lalu

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

2 jam yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

2 jam yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

3 jam yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

3 jam yang lalu