PEMERINTAHAN

Menteri Jonan Pantau Langsung Penyaluran Premium di Wilayah Jamali

MONITOR, Sleman – Dalam kunjungan kerja ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan, Kamis (7/6) malam, mengunjungi SPBU 44-55518 di Jl. Kaliurang Km 11,5 Ngaglik, Kabupaten Sleman, DIY.

Jonan ingin memastikan ketersediaan premium di SPBU tersebut, terutama pasca terbitnya Peraturan Presiden Nomor 43 Tahun 2018 tentang Penyediaan, Pendisribusian dan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak.

Sesuai penugasan Pemerintah, Pertamina akan menambah 571 SPBU yang kembali menjual BBM jenis premium di wilayah Jawa, Madura, dan Bali (Jamali).

“Ini mau lihat saja, kan ditambah 571 SPBU (yang menjual premium) di seluruh Jawa Madura Bali,” tutur Jonan sambil menerangkan bahwa dari 571 SPBU tersebut, baru setengahnya yang sudah kembali menjual premium.

Jonan memastikan bahwa seluruh SPBU tersebut akan menyalurkan premium dalam waktu dekat. “Mungkin sekarang separuh, tapi besok sudah penuh 571 SPBU dari 1519. Jadi nanti kira-kira 2090 SPBU di Jamali ada premiumnya,” ujar Jonan.

Lebih lanjut Jonan menjelaskan, Pertamina akan memasok premium dengan jumlah yang cukup banyak, yaitu 8.000 liter per hari untuk setiap SPBU. Meski demikian, Jonan akan tetap memantau perkembangan penjualan BBM premium dalam waktu satu bulan.

“Kalau memang animonya masih tinggi, ya kita sediakan, tapi kalau animonya sangat rendah kita evaluasi bagaimana sebaiknya,” pungkas Jonan.

Recent Posts

Tak Lagi Kumuh, Kementerian PUPR Sulap Kawasan Kawasan Lagasa di Kabupaten Muna

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) terus melakukan peningkatan…

38 menit yang lalu

UIN Jambi Gelar Seminar Sistem Istinbath Hukum Islam dan Bahtsul Masail

MONOTOR, Jambi - Universitas Islam Negeri (UIN) Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi menjadi tuan rumah…

57 menit yang lalu

Ziarah ke Makam Imam Bukhari, Megawati Beri Pesan Haru Napak Tilas Bung Karno

MONITOR - Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri berziarah ke makam Imam Bukhari di Desa Khartang…

1 jam yang lalu

Moderasi Beragama Basis Keharmonisan Beragama dan Berbangsa

MONITOR, Manado - Moderasi beragama merupakan basis perspektif yang harus dimiliki oleh setiap umat beragama…

2 jam yang lalu

Indeks Kepuasan Haji 88,20, BPS: Sangat Memuaskan

MONITOR, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) menyampaikan Indeks Kepuasan Jemaah Haji Indonesia (IKJHI) 2024…

3 jam yang lalu

KPI Dumai Komitmen Kelola Air Secara Berkelanjutan

MONITOR, Dumai - Air merupakan salah satu aspek kebutuhan paling esensial bagi kelangsungan hidup setiap orang,…

5 jam yang lalu