Categories: BERITAPERISTIWA

Gertak Bawaslu, KSPI: Jangan Main-Main dengan Buruh

MONITOR, Jakarta – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) meminta peserta demo buruh tidak melakukan kegiatan politik saat May Day. Terkait pernyataan Bawaslu, Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) pun angkat bicara.

Presiden KSPI Said Iqbal berpesan agar Bawaslu tak bermain-main dengan buruh. Ia menuturkan, perjuangan para buruh adalah bagian dari sebuah proses politik.

“Perjuangan-perjuangan kaum buruh adalah sebuah proses politik yang didahului dengan keputusan di parlemen dan di pemerintah. Oleh karena itu kami ingin mengingatkan Bawaslu, daripada nanti buruh bereaksi terhadap sikap Bawaslu, Jangan main-main (dengan buruh),” kata Said di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (1/5).

Said menyebut, pernyataan tersebut terlontar bukan dari pihak resmi Bawaslu. Untuk itu, ia mengatakan sebaiknya Bawaslu tak melontarkan pernyataan yang dapat memancing reaksi dari para buruh.

“Saya dengar itu kan bukan Bawaslu resmi, satu orang komisioner Bawaslu yang saya lupa namanya. Oleh karena itu, sekali lagi kami berpesan kepada seseorang Bawaslu itu jangan bermain politik (dengan buruh), nanti malah ada reaksi balik dari kawan buruh,” tegasnya.

Enggan disebut mengancam, Said mengatakan dirinya hanya mencegah terjadinya kegaduhan atas pernyataan tersebut. “Saya tidak ada ancam-ancam apa ya. Jangan ada reaksi balik, malah kacau. Menimbulkan suasana gaduh,” tutupnya.

Sebelumnya, Bawaslu meminta peserta demo buruh tidak melakukan kegiatan politik pada Hari Buruh. Para buruh diharapkan tidak melakukan kampanye pilkada maupun pemilu.

“Bawaslu mengimbau kepada semua pihak yang hendak memperingati Hari Buruh besok, 1 Mei 2018, tidak melakukan kegiatan kampanye pilkada maupun pemilu,” kata anggota Bawaslu Fritz Edward Siregar di Kantor Bawaslu, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Recent Posts

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

19 menit yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

1 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

2 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

3 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

3 jam yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

3 jam yang lalu