MONITOR, Jakarta – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melakukan perombakan struktur direksi PT Pertamina (Persero). Tidak tanggung-tanggung ada lima direksi sekaligus yang diganti di tubuh perusahaan pelat merah itu. Muncul dugaan perombakan itu dilakukan terkait dengan isue terkini yang ada di Pertamina.
Deputi Bidang Pertambangan, Industri Strategis, Fajar Harry Sampurno membantah jika pergantian lima direksi ditubuh pertamina dikaitkan dengan beberapa peristiwa yang menimpa pertamina belakangan ini.
“Sama sekali tidak ada kaitannya dengan peristiwa yang terjadi belakangan ini. Pergantian ini dalam rangka Pertamina memberikan pelayanan terbaiknya untuk masyatakat,”kata Fajar dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat (20/4).
Disebutkan Fajar dalam perombakan direksi di tubuh pertamina sedikitnya ada lima direksi yang diganti. Lima direksi itu diantaranya adalah, Direktur Utama (Dirut) Pertamina, Direktur Mega Proyek, Direktur Aset dan Direktur Pemasaran.
“Telah dilakukan penyerahan SK nya pada jam 2 siang tadi,” kata Deputi Bidang Pertambangan, Industri Strategis,” terang Fajar.
MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…
MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…
MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…
MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…
MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…