Categories: BISNISEKONOMI

Naiknya Harga Karet Alam Diduga Imbas Pembatasan Ekspor

MONITOR, Jakarta – Harga karet alam dunia menunjukkan tren positif 5 persen selama Januari 2018. Kenaikan tersebut terjadi setelah negara yang tergabung dalam kelompok negara eksportir karet dunia (International Tripartite Rubber Council/ITRC), yakni Indonesia, Thailan dan Malaysia sepakat untuk melakukan pembatasan ekspor.

Pembatasn tersebut dilakukan melalui sekema Export Tonnage Scheme (AETS) kelima. "ITRC sepakat mengurangi volume ekspor karet alam sebesar 350.000 ton selama tiga bulan, yaitu Januari-Maret 2018. Keputusan tersebut diterapkan dalam skema AETS kelima yang disetujui pada 22 Desember 2017 di Bangkok, Thailand. Hasilnya, terjadi kenaikan harga karet alam sebesar 5 persen," kata Dirjen Perdagangan Luar Negeri, Oke Nurwan, Jumat (9/2).

Oke menyampaikan, harga rata-rata karet alam menurut Daily Composite Price IRCo naik dari 1,46 dolar per kg pada 21 Desember 20017 ke 1,54 dolar per kg pada 31 Januari 2018. "Pelaksanaan AETS di Indonesia didukung dengan Keputusan Menteri Perdagangan Nomor 67 Tahun 2018 tentang Pelaksanaan AETS Kelima untuk Komoditas Karet Alam. Indonesia bersama-sama Thailand dan Malaysia, berkomitmen menjalankan AETS sesuai kesepakatan dan regulasi di masing-masing negara," kata Oke.

Kepmendag yang ia maksud, menyatakan penugasan Gabungan Perusahaan Karet Indonesia (Gapkindo) sebagai pelaksana AETS. Kepmendag Nomoe 67/2018 juga menegaskan bahwa eksportir yang melakukan pelanggaran terhadap implementasi AETS dapat dikenakan sanksi sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku. “Kepmendag merupakan penegasan Pemerintah Indonesia bahwa AETS adalah kebijakan yang
harus ditaati oleh pelaku usaha karet alam,” tandas Oke.

Recent Posts

Menag Lantik Rektor IAIN Takengon dan IAIN Sorong

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hari ini, Senin (29/04/2024)melantik Rektor Institut Agama…

1 jam yang lalu

Local Hero Pertamina Group Sabet 8 Penghargaan Kementerian LHK 2024

MONITOR, Jakarta – Pertamina Group berhasil memboyong 8 penghargaan pada ajang Festival Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan…

2 jam yang lalu

KORNAS PJN Gelar Doa Bersama Pasca Penetapan Prabowo-Gibran oleh KPU

MONITOR, Pemalang - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara (KORNAS PJN) menggelar acara doa bersama dan…

3 jam yang lalu

Wacana Kenaikan Tarif KRL Ancam Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

MONITOR, Jakarta - Wacana kenaikan tarif Commuter Line oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menempatkan masyarakat Jabodetabek pada tantangan…

4 jam yang lalu

Kemenpora Dukung Gelar Nobar Timnas Indonesia U-23, Tapi Tidak Boleh Dikomersilkan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan…

4 jam yang lalu

Puncak Hari Air Dunia ke-32, Menteri Basuki: Tingkatkan Kemampuan Mengelola Air

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Air Dunia (HAD) Tahun 2024, Kementerian Pekerjaan Umum…

4 jam yang lalu