Categories: HUMANIORASOSIAL

Facebook nobatkan Indonesia negara dengan ‘Lingkaran Pertemanan Terbesar’

MONITOR, Jakarta – Facebook baru saja menobatkan Indonesia sebagai negara dengan "Lingkaran Pertemanan Terbesar" dalam penghargaan pertemanan dunia oleh Facebook. Ya, setiap 4 Februari media sosial besutan Mark Zuckerberg itu rutin merayakan hari pertemanan yang untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada teman yang dianggap sebagai bagian penting dari kehidupan. 

Menurut Facebook, mengenang kembali semua kenangan yang telah mereka alami bersama teman bagi orang Indonesia mungkin membutuhkan waktu yang lama karena jaringan temannya yang sangat luas. 

Country Director Facebook Indonesia, Sri Widowati, mengatakan Pertemanan merupakan hal yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia. Banyak hal yang bisa dilakukan seperti berbagi momen kehidupan, ketertarikan serta minat 

"Hari ini kita merayakan Hari Pertemanan sebuah hari untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada teman yang kita anggap sebagai bagian penting dari hidup kita. Untuk membantu Anda merayakannya, Anda akan melihat pesan dari Facebook di bagian atas Kabar Berita yang mengucapkan "Selamat Hari Pertemanan" dengan video Penghargaan Teman yang bisa dipersonalisasi, " ungkapnya.

Sebagai informasi Facebook memberikan penghargaan karena menurutnya persahabatan yang dimiliki orang di berbagai negara dan pengguna di Indonesia ternyata memiliki jumlah pertemana per-orang paling banyak dibandingkan dengan negara lainnya. 

Apalagi dengan berbagai layanan yang diberikan Facebook, seperti Facebook Groups, orang dapat dengan mudah memperluas jaringan pertemanannya.  

Recent Posts

DPR Desak Pemerintah Menutup Perusahaan China yang Produksi Baja Ilegal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto, minta Pemerintah segera mencabut izin usaha…

24 menit yang lalu

Sertifikasi Halal, Peningkatan Omset, dan Proteksi Konsumen

MONITOR, Jakarta - Dalam rentang waktu lima bulan belakangan, omset penjualan online produk minuman milik…

1 jam yang lalu

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

2 jam yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

2 jam yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

3 jam yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

3 jam yang lalu