Categories: DAERAHSUMATERA

Polres OKU Perketat Pengamanan Jelang Nataru

MONITOR Baturaja – Menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru) 2018, Polres Ogan Komering Ulu (OKU), mendirikan sejumlah pos pantau dan pengamanan di sejumlah tempat keramaian.

Kapolres OKU AKBP NK Widayana Sulandari  mengatakan dalam menyambut perayaan Natal pada 25 Desember 2017 dan perayaan tahun baru 2018, pihaknya tidak ingin kecolongan dengan hal – hal yang dapat merugikan dan meresahkan.

Sehingga saat mendekati hari H perayaan itu, pihaknya mendirikan pos pengamanan dan pemantauan di sejumlah titik.

“Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman dan nayamn pada masyarakat khususnya bagi umat Kristen yang melaksanakan perayaan Natal, dan masyarakat yang ingin menikmati malam pergantian tahun,” kata Kapolres OKU  AKBP NK Widayana Sulandari, Rabu (20/12).

Sedangkan untuk pos pengamanan, rencananya akan didirikan di depan pusat perbelanjaan Ramayana Kota Baturaja, untuk pos pemantauan di titik rawan kecelakaan lalu lintas.

“Atau tempat yang rawan kejahatan dan wilayah yang berpotensi terjadi gangguan keamanan," jelasnya.

Diakuinya, pengamanan Natal dan tahun baru ini, akan dilakukan jajaran Polres OKU bersama anggota TNI, serta akan melibatkan petugas kesehatan, Satpol PP, Dishub dan elemen masyarakat pembantu petugas polisi lainnya di wilayah itu.

Untuk menciptakan situasi aman dan kondusif menjelang Natal dan tahun baru, lanjut dia, belum lama pihaknya bersama sejumlah instansi terkait di pemerintahan setempat menggelar rapat lintas sektorol Operasi Lilin Musi 2017.

“Dalam hal ini kami melibatkan beberapa pihak seperti Kodim 0403, Sub Den POM II/4-4, Bulog, PLN Rayon Baturaja, TBBM Pertamina dan pihak perwakilan gereja yang ada di OKU,” ungkapnya.

Dia mengemukakan, pada Operasi Lilin Musi 2017 ini pihaknya berharap bisa mencapai indikator keberhasilan yakni dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas serta tercipta situasi yang aman dan kondusif pada Misa Natal serta saat malam pergantian tahun 2018.

“Pengamanan ditingkatkan secara bertahap mulai sekarang hingga dua minggu kedepan. Untuk seminggu menjelang Natal pengamanan akan lebih ditingkatkan secara ketat pada setiap gereja di OKU dan pada malam pergantian tahun,” pungkasnya. 

Recent Posts

Pertemuan Strategis Indonesia dan Selandia Baru Percepat Protokol Perdagangan Nanas dan Manggis dari Indonesia

MONITOR, Jakarta – Badan Karantina Indonesia dan Ministry for Primary Industries (MPI) Selandia Baru menggelar…

38 menit yang lalu

DPR Ajak Seluruh Pemangku Kepentingan Cari Solusi Atasi Peningkatan Kasus DBD

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati mengungkapkan rasa prihatin atas peningkatan…

2 jam yang lalu

Targetkan Predikat Unggul, Prodi HES Fakultas Syariah UIN Jember Gelar Asesmen Lapangan

MONITOR, Jakarta - Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai…

3 jam yang lalu

Kemenag dan Kominfo Siapkan Program Guru Cakap Digital bagi Ratusan Ribu GTK Madrasah

MONITOR, Jakarta - Direktorat Guru dan Tenag Kependidikan (GTK) Madrasah menjalin kerja sama dengan Kementerian…

4 jam yang lalu

Kabar Baik bagi Eksportir, BPJPH-Saudi Halal Center SFDA Sinergi Saling Pengakuan Standar Halal

MONITOR, Jakarta - Kabar baik bagi para pelaku usaha dan eksportir. Pemerintah Indonesia dan Pemerintah…

5 jam yang lalu

Kendalikan Penyakit Arbovirus, DPR Dukung Pengembangan Vaksin Arboviral

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Menteri…

7 jam yang lalu