Categories: NASIONALPEMERINTAHAN

Sembilan Sponsor Asian Games 2018 MoU dengan INASGOC

MONITOR, Jakarta – Menpora Imam Nahrawi bersama Ketua KONI Tono Suratman mendamping​i ​Wakil Presiden Jusuf Kalla menyaksikan Penandatangan MoU antara Ketua Umum Indonesia Asian Games Organizing Committee (INASGOC) Erick Thohir dengan sembilan sponsor swasta yakni PT Grab Indonesia, PT.Astra Internasional, PT Amerta Indah Otsuka, PT. Shangyong  Informastion and Comunication, PT. Indofood, PT Aqua Golden Missisipi Tbk, PT. Samsung Electronics Indonesia, PT. Sinarmas dan Alfamart di Kantor Wakil Presiden RI, Rabu (6/12) pagi.

Dalam sambutanya, Wapres mengucapkan terima kasih kepada para sponsor swasta yang sudah membantu Asian Games 2018. "Terima kasih kepada para pengusaha yang pagi sudah menanda tangani MoU dengan INASGOC sebesar kurang lebih 760 miliar untuk mendukung Asian Games 2018. Kenapa Asian Games penting. Karena setiap penyelenggaraan olahraga dalam even besar akan mendorong kerjasama dan menjadi kebanggaan nasional sehingga bisa dicapai prestasi yang  baik," ucapnya.

Pada kesempatan itu, Wapres menekankan tiga hal penting yang harus dicapai Indonesia dalam pelaksanaan pesta olahraga tahun 2018 mendatang. "Ada tiga hal soal Asian Games. Soal sarana yang akan diwariskan nanti untuk selanjutnya. Soal pelaksanaan yang mengukur kemampuan kita dan martabat kita. Soal prestasi yang akan membanggakan. Itu tiga hal harus dicapai," lanjutmya.

Sementara itu, Menpora Imam Nahrawi juga mengucapkan terima kasih kepada para sembilan pengusaha yang sudah mensponsori penyelenggaran Asian Gemas 2018. "Seperti arahan Pak Wapres bahwa olahraga ini baik masalah infrasturktur dan prestasi butuh sinergi yang kuat antar pemerintah, masyarakat dan dunia usaha. Saya berterima kasih dan Pak Wapres  menyambut baik bahwa dunia usaha sekarang sudah melihar  olahraga ini sebagai bagian dari promosi sekaligus meningkatkan harkat dan martabat bangsa. Karena sekalinya kita sukses penyelenggaraan dan infrastruktur bagus apalagi prestasi juga bagus maka bangsa ini bisa berdiri sejajar dengan bangsa lain," ucap Menpora.

"Seperti yang pernah saya katakan, penandatangan kerja sama sponsorship secara berurutan menunjukan kepercayaan dan dukungan optimal dari kalangan badan usaha, baik nasional, swasta dan bisnis internasional terhadap kesuksesan Asian Games 2018. Hal ini sudah pasti memotivasi dan memacu kami sebagai penyelenggara untuk bekerja lebih keras, cepat, efisien dan akuntabel," ujar Ketua Pelaksana Asian Games, Erick Thohir.

Recent Posts

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

13 menit yang lalu

Menag Minta Haji 2024 Jadi yang Terbaik Sepanjang Kepemimpinan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta jajaran Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah…

59 menit yang lalu

KA Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung –…

4 jam yang lalu

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

10 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

14 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

15 jam yang lalu