Categories: BERITAPERISTIWA

Pabrik Tiner di Tangerang Meledak, Warga Panik Berhamburan

MONITOR, Tangerang – Peristiwa kebakaran di daerah industri  kembali  terjadi. Kali ini 'Si Jago Merah' melahap sebuah pabrik Tinner di  Kota Tangerang, Banten pada Jumat (17/11).

Kebakaran yang diperkirakan terjadi sejak pukul 14.00 WIB tersebut berlokasi di jalan Manis 5 Nomor 17 Kampung Cikoneng Girang, RT 01/03 Kelurahan Manis Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

Dari pantauan di lokasi, sampai berita ini dibuat api yang membakar pabrik milik PT Mustika Sara Laksana itu belum berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran setempat.

Terlihat juga beberapa personel polisi berjaga dan membantu proses evakuasi saat kejadian kebakaran.

Dari keterangan saksi, dikatakan sempat terjadi beberapa kali ledakan sebelum api muncul dan membakar gedung pabrik tinner tersebut.

“Saya cuma denger ledakan aja berkali-kali, warga langsung keluar dari rumah, pas keluar udah ada api besar dari pabrik Tiner,” ungkap salah satu warga sekitar kejadian kebakaran yang enggan disebutkan namanya.

Recent Posts

Sinergi dengan USAID, Pertamina Tingkatkan Komitmen Keberlanjutan

MONITOR, Jakarta - Pertamina dan United States Agency for International Development (USAID), melalui program Sustainable Energy for…

15 menit yang lalu

Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama terus melalukan percepatan penerbitan visa jemaah haji Indonesia. Hingga hari…

2 jam yang lalu

Sosialisasi Empat Pilar, Yandri Susanto: Pendidikan Kunci Kemakmuran Bangsa

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto menyampaikan pentingnya pendidikan untuk kemajuan dan…

2 jam yang lalu

Piala Asia U-23 2024, Ketum PSSI: Bangga dengan Perjuangan Garuda Muda

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengapresiasi perjuangan tim U-23 Indonesia meski kalah…

3 jam yang lalu

Danpuspom TNI Buka Rakornis Pom TNI – Propam Polri Tahun 2024

MONITOR, Jakarta - Danpuspom TNI Mayor Jenderal TNI Yusri Nuryanto membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis)…

4 jam yang lalu

ESG Berkelanjutan, Pertamina Manfaatkan Limbah Pakaian Seragam Bekas Jadi Baju Daur Ulang

MONITOR, Jakarta – Mendukung penuh keberlanjutan, PT Pertamina (Persero) ajak seluruh Perwira (Pekerja Pertamina) dalam program…

7 jam yang lalu