Categories: BISNISEKONOMI

Jelang 100 Persen Transaksi Non Tunai di Jalan Tol, Penjualan E-Money Meningkat

MONITOR, Jakarta – 31 Oktober 2017 mendatang, seluruh gerbang tol di Indoensia menerapkan 100 persen pembayaran non tunai. PT Bank Mandiri yang juga mendukung program tersebut mengaku, sebagai penyedia kartu pembayaran elektronik e-money, penjualannya pun meningkat dalam beberapa bulan terakhir.

Tak tanggung-tanggung, secara nasional dikatakan pengguna e-money di gerbang tol kini telah mencapai 87 persen, artinya tinggal 13 persen menuju 100 persen pada 31 Oktober.

"Penggunaan e-money rata-rata sudah mencapai 87 persen. Jadi tinggal 13 persen lagi menuju 31 Oktober ini untuk mencapai 100 persen," kata Direktur Utama Bank Mandiri, Kartika Wirjoadmodjo di Jakarta,  Selasa (24/10).

Peningkatan penjualan tersebut, lanjut pria yang akrab disapa Tiko itu, selain karena sosialisasi pembayaran non tunai di gerbang tol, pihaknya juga menggenjot penggunaan e-money di gerbang tol dengan mendistribusikannya kepada Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) maupun operator tol untuk dijual.

Selain itu, Bank Mandiri juga secara signifikan menambahkan alat pembaca e-money di gerbang tol yang belum memilikinya. Hal itu juga disertai pengembangan-pengembangan, termasuk pengembangan mesin EDC untuk isi ulang kartu. " apakah pakai debet mandiri maupun top up tunai," papar Tiko.

Recent Posts

DPR Desak Pemerintah Menutup Perusahaan China yang Produksi Baja Ilegal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto, minta Pemerintah segera mencabut izin usaha…

33 menit yang lalu

Sertifikasi Halal, Peningkatan Omset, dan Proteksi Konsumen

MONITOR, Jakarta - Dalam rentang waktu lima bulan belakangan, omset penjualan online produk minuman milik…

1 jam yang lalu

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

2 jam yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

3 jam yang lalu

Siswa MTsN 1 Pati Raih Medali Emas dan Perak Olimpiade Matematika Internasional di Thailand

MONITOR, Jakarta - Tiga siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pati memboyong dua medali emas…

3 jam yang lalu

BNI Investor Daily Summit 2023, Ini Pesan Presiden Jokowi

MONITOR, Jakarta - Presiden Joko Widodo berpendapat kerja sama tim menjadi hal krusial dalam menjaga…

3 jam yang lalu