Categories: NASIONALPOLITIK

Datangi Gedung KPU, Ini Misi Partai Republik

MONITOR, Jakarta – Sekumpulan relawan Presiden Joko Widodo yang tergabung dalam Partai Republik, mendatangi gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) hari ini, Sabtu (14/10). Partai Republik juga berkeinginan untuk menjadi peserta Pemilu 2019 mendatang.

Dalam kesempatan itu, Ketua Umum Partai Republik Suharno Prawiro mengungkapkan terimakasih karena diterima dengan baik oleh KPU.

"Kami rombongan Partai Republik bersyukur telah diterima komisioner KPU untuk menyerahkan berkas-berkas persyaratan menjadi peserta pemilu untuk diteliti KPU," ujarnya di Kantor KPU.

Lebih lanjut Suharno menuturkan bahwa partainya ingin maju dan berkiprah  di Pemilu 2019 untuk memperjuangkan aspirasi rakyat dan mendukung Jokowi kembali menjadi presiden dua periode.

Dalam pendaftaran ini, pihaknya menyerahkan persyaratan dokumen dari 34 provinsi, serta 75 persen dokumen dari level kabupaten/kota, dan 60 persen dokumen level kecamatan.

"Kami akan melangkah semoga partai ini akan bermanfaat bagi negara dan bangsa," tandasnya.

Recent Posts

Dunia Islam Diharapkan Dukung Aksi Solidaritas Pro Palestina Mahasiswa di AS

MONITOR, Jakarta - Pengamat geopolitik Tengku Zulkifli Usman mengatakan, aksi solidaritas mahasiswa pro Palestina yang…

1 jam yang lalu

Hardiknas 2024, Pertamina Goes To Campus Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) kembali menggelar kegiatan Pertamina Goes to Campus (PGTC) di…

1 jam yang lalu

Hardiknas 2024, PJN Minta Pemerintah Tingkatkan Kreatifitas Pelajar

MONITOR, Jakarta - Koordinator Nasional Pergerakan Jiwa Nusantara menginginkan negara meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia…

2 jam yang lalu

Hardiknas 2024, Menag: Merdeka Belajar Memanusiakan Manusia, Lanjutkan!

MONITOR, Jakarta - Menag Yaqut Cholil Qoumas mendukung kelanjutan program Merdeka Belajar. Menurutnya, semangat program…

2 jam yang lalu

Pendidikan Bukan Hanya soal Pengetahuan tapi Penanaman Nilai-nilai Moral dan Spiritual

MONITOR - Pendidikan bukan hanya tentang akumulasi pengetahuan, tetapi juga tentang penanaman nilai-nilai moral dan…

3 jam yang lalu

May Day 2024, Netty: Penguasa Jangan Hanya Berdiri di Sisi Pengusaha

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher mengatakan pemerintah harus memberi ruang…

3 jam yang lalu