Categories: NASIONAL

DPR Bakal Panggil Menhan dan Panglima TNI soal Isu 5.000 Senjata

MONITOR, Jakarta – Isu penyelundupan 5.000 senjata yang dilontarkan oleh Panglima TNI Gatot Nurmantyo menuai banyak tanggapan, termasuk anggota Komisi 1 DPR RI Biem Benyamin.

Biem mengatakan pihaknya akan memanggil Panglima Gatot Nurmantyo, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu serta Kepala Badan Inteljen  Negara (BIN) Budi Gunawan untuk mengetahui kebenaran kabar tersebut.

"Kita nanti ingin panggil Panglima dan Menhan, dan semua angkatan kita ingin tau yang jelas, sebenarnya permasalahannya dimana," ujar Biem Benyamin kepada wartawan, Jakarta, Minggu, (24/9).

Meskipun demikiam, anak ketiga dari Budayawan H. Benyamin Sueb ini mengapresiasi tindakan tegas daripada panglima TNI yang telah menginfokan hal penting tersebut.

"Ya kita sangat mendukung, mendukung supaya TNI tegas, karena memang bukan pihak yang menpunyai hak untuk memasukan senjatankan harusnya TNI/Polri pun punya keterbarasan, polri memasukan senjata tidak boleh yang memang bisa menghancurkan tank kan begitu, ya tertentulah," jelas Biem Benyamin.

"Dan ini suatu yang baik, suatu keterbukaan dari panglima, sehingga kita paham apa yang terjadi. Hingga yg berniat untuk memasukan dan niat jelek itu mundur, begitu. Kita mendukung," pungkas Politikus Gerindra itu.

Seperti diketahui, isu mengenai penyelundupan senjata ini bermula dari pernyataan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dalam acara internal. Alhasil, pernyataan tersebut ramai diperbincangkan di sosial media twitter.

Recent Posts

DPR Dorong Agar Kuota Haji Indonesia Bertambah

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang menyatakan pihaknya sedang berupaya…

7 jam yang lalu

Berbondong-bondong, 199 Warga Penggarap Lahan UIII Terima Santunan

MONITOR, Depok- Sebanyak 199 warga dari 278 bidang lahan atas nama Kementerian Agama berkumpul untuk…

9 jam yang lalu

Haji 2024, Ada 554 Kloter Jemaah dengan Tiga Bandara Layani Fasttrack

MONITOR, Jakarta - Pada penyelengaraan ibadah haji 1445 H/2024 M, Indonesia akan memberangkatkan 241.000 jemaah.…

10 jam yang lalu

Lantik PAW Anggota MPR, Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengingatkan…

11 jam yang lalu

Gelar Temu Bisnis, Kemenperin Jodohkan IKM Pangan dan Furnitur dengan Ritel

MONITOR, Jakarta - Upaya Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian Industri Kecil Menengah (IKM) salah satunya…

13 jam yang lalu

DPR Dukung Satgas Pemberantasan Judi Online Libatkan Kementerian dan Lembaga

MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI mengapresiasi rencana Presiden Jokowi yang akan membentuk Satuan…

16 jam yang lalu