Categories: BERITAINTERNASIONAL

Tim Merah Putih Sabet Emas ke-8 Cabor Wushu

MONITOR, Kuala Lumpur – Atlet Merah Putih kembali menorehkan prestasi untuk Indonesia. Cabang olahraga Wushu kembali menyabet emas tuk kesekian kalinya melalui Juwita Niza Wasni.

Emas ke-8 ini dipersembahkan Juwita untuk tim merah putih dari nomor Wushu Women's Optional Nandao + Nan Gun, di Kuala Lumpur Convention Centre, Selasa (22/8).

Dengan lincahnya, atlet berusia 20 tahun ini berhasil menaklukkan pesaingnya. Ia meraih nilai tertinggi di nomor Nandao atau golok dengan 9,66. Ia juga meraih nilai tertinggi saat bermain dengan tongkat atau Nan Gun yakni 9,63. Totalnya, nilai yang diperoleh Juwita adalah 19,29.

Perlu diketahui, sebelumnya Wushu telah menyumbang dua medali emas melalui Felda Elvira Santoso dan Lindswell Kwok. Felda memperoleh emas di nomor Dao Shu dengan pencapaian nilai 9,67, sedangkan Lindswell di nomor Taijijian dengan perolehan angka 9,68.

Sementara itu, medali perak dan perunggu di nomor Wushu Women's Optional Nandao + Nan Gun, diraih dua atlet asal Vietnam, Thuy Linh Nguy dan Thuc Anh Nguyen. Linh Nguy meraih nilai total 19,25 (Nan Gun 9,62 + Nandao 9,63), sedangkan Tuch Anh mencetak nilai 18,77 (Nan Gun 9,16 + Nandao 9,61).

Recent Posts

Berikan Kuliah Hukum, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

MONITOR, Jakarta - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar serta dosen tetap…

12 menit yang lalu

Shin Tae-yong Akui Garuda Muda Percaya Diri Hadapi Uzbekistan

MONITOR, Jakarta - Pelatih tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, optimistis anak asuhnya mampu meredam Uzbekistan,…

38 menit yang lalu

DPR Desak Pemerintah Menutup Perusahaan China yang Produksi Baja Ilegal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Mulyanto, minta Pemerintah segera mencabut izin usaha…

2 jam yang lalu

Sertifikasi Halal, Peningkatan Omset, dan Proteksi Konsumen

MONITOR, Jakarta - Dalam rentang waktu lima bulan belakangan, omset penjualan online produk minuman milik…

2 jam yang lalu

Peresmian Rumah BUMN Pekanbaru, Langkah Pasti Erick Thohir Berdayakan UMKM Lokal

MONITOR, Pekanbaru - Menteri BUMN, Erick Thohir secara konsisten mengambil langkah untuk memberdayakan UMKM lokal…

3 jam yang lalu

Larangan Toko Kelontong Beroperasi 24 Jam Bentuk Diskriminasi terhadap Pelaku Usaha Kecil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Nasim Khan menegaskan larangan agar toko kelontong…

4 jam yang lalu