Hadapi Arus Balik Lebaran 2017, PT JSB Siapkan Jalan Tol Darurat Gringsing-Batang

Monitor, Bantang – Pada periode arus balik Lebaran 2017, Jasa Marga melalui anak perusahaannya PT Jasamarga Semarang Batang (PT JSB) siapkan jalan tol darurat mulai dari Gringsing-Batang sepanjang 36 km. 

Jika pada arus mudik, jalan tol darurat Brebes-Gringsing diberlakukan satu arah menuju timur, maka saat arus balik, jalan tol darurat akan dibuka satu arah menuju barat.

Titik yang semula merupakan akses keluar saat arus mudik, akan menjadi akses masuk saat arus balik. Pemudik yang hendak kembali ke Jakarta bisa melalui akses masuk Gringsing, Tulis atau Kandeman. PT JSB senantiasa berkoordinasi dengan pihak Kepolisian untuk pengaturan buka tutup serta akses masuk jalan tol darurat.

Berdasarkan pantauan di lapangan, saat ini PT JSB tengah menyiapkan kesiapan jalan tol darurat dengan memastikan perambuan, penataan tolo-tolo dan penyiraman jalan tol darurat secara berkala untuk pembersihan debu.

"Sepanjang arus mudik hingga tanggal 27 Juni 2017, tercatat 13 ribu kendaraan memanfatkan jalan tol darurat Batang-Gringsing," imbuh Iwan Abrianto, Humas PT Jasamarga Semarang Batang.

Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk dapat mengatur jadwal perjalanan balik menuju Jakarta.

"Kami berharap partisipasi aktif dari pengguna jalan tol untuk dapat kembali ke Jakarta sebelum tanggal 29 Juni, " ujar Dwimawan Heru, AVP Corporate Communication PT Jasa Marga (Persero) Tbk.

Hal tersebut mempertimbangkan masa berlakunya pembatasan kendaraan berat yang akan berakhir pada tanggal 29 Juni. Imbauan untuk mengatur jadwal perjalanan balik ke Jakarta dengan harapan lalin balik dapat terdistribusi dengan baik, sehingga penumpukan kendaraan pada satu titik bersamaan dapat dihindarkan. Perjalanan balik juga menjadi aman dan lancar.

Recent Posts

DPR Pertanyakan Nasib Perpusnas Usai Anggaran 2026 Dipangkas Drastis

MONITOR, Jakarta - Komisi X DPR RI menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Perpustakaan Nasional…

1 jam yang lalu

Kukuhkan 7 Profesor Baru, UIN Jakarta Kini Miliki 151 Guru Besar: Terbanyak di Lingkungan PTKIN

MONITOR, Tangerang Selatan – Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta mencatatkan sejarah baru dalam penguatan…

2 jam yang lalu

Haji 2026 Diperketat, Kelayakan Kesehatan Jemaah Kini Ditentukan Lewat Aplikasi

MONITOR, Jakarta - Menjelang keberangkatan ibadah haji Tahun 1447 H/2026 M, Kementerian Haji dan Umrah…

3 jam yang lalu

Kritik Panji Pragiwaksono Memanen Tawa, Melemahkan Publik

Oleh: Teguh Pati Ajidarma* Pandji Pragiwaksono memilih berdiri di panggung stand-up comedy sebagai pengkritik sosial.…

3 jam yang lalu

KKP Segel 99 Ton Ikan Impor Ilegal, Selamatkan Uang Negara Rp4,48 Miliar

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menemukan pelanggaran impor sebanyak 99.972 kg ikan…

5 jam yang lalu

Transformasi PTKI 2026, Menag Targetkan Riset Global dan Kampus Hijau

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar memberi dua pesan khusus kepada para civitas academica…

6 jam yang lalu